Gembleng Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto Terapkan Metode Latihan Keras Shin Tae-yong

Arif Budi Suara.Com
Kamis, 15 Agustus 2024 | 08:57 WIB
Gembleng Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto Terapkan Metode Latihan Keras Shin Tae-yong
Nova Arianto (kiri) dan Shin Tae-yong (kanan). (Instagram/novaarianto30)

Suara.com - Pelatih timnas Indonesia U-17, Nova Arianto mengikuti cara Shin Tae-yong untuk menggembleng fisik anak asuhnya.

Timnas Indonesia U-17 sedang melakukan pemusatan latihan (TC) di Bali sebagai persiapan Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.

Nova Arianto membeberkan tujuan digelarnya TC Bali adalah untuk menyamakan fisik dasar pemain karena ada nama-nama baru yang bergabung.

"Kita fokus di fisik dasar dahulu, latihan di Bali kita lakukan satu hari empat kali. Ada gym, ada di pantai, core, di hotel, harapannya secara fisik dasar pemain akan sama," ucap pelatih berusia 44 tahun dikutip dari laman resmi PSSI.

Diperkuatnya fisik dasar tersebut dengan alasan agar pemain bisa berduel lebih kuat lagi ketika Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 mendatang.

"Itu kita mencoba agar pemain bisa main body di pertandingan saat kualifikasi Piala Asia U-17, pemain bisa lebih kuat lagi, dan harapannya pemain bisa body yang cukup kuat untuk bisa tampil di kualifikasi tersebut," sambungnya.

Nova Arianto lakukan latihan empat kali sehari di timnas Indonesia U-17. (Dok. PSSI)
Nova Arianto lakukan latihan empat kali sehari di timnas Indonesia U-17. (Dok. PSSI)

Nah, latihan keras ini pernah diterapkan Shin Tae-yong. Ia mengungkapkan menggelar latihan empat kali dalam sehari.

Momen itu terjadi ketika juru taktik asal Korea Selatan ini menangani timnas Indonesia U-20 yang tampil di Piala Asia U-20 2023.

"Semua pemain latihan dua kali sehari, tapi bagi pemain yang tidak dapat menit bermain di liga harus latihan empat kali sehari," ucap Shin Tae-yong saat itu.

Baca Juga: Aduh Bro! Anak Kesayangan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia Ini Masih Menganggur Nih, Kelas Pemain Eropa Lho

Sementara itu, timnas Indonesia U-17 akan berjuang di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 pada 23-27 Oktober mendatang melawan Kuwait, Kepulauan Mariana Utara, serta Australia.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI