Media Korsel Cap Pratama Arhan Mulai Tak Stabil di Timnas Indonesia

Kamis, 26 September 2024 | 17:30 WIB
Media Korsel Cap Pratama Arhan Mulai Tak Stabil di Timnas Indonesia
Bek Kiri Timnas Indonesia, Pratama Arhan (instagram.com/pratamaarhan8)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Hal ini terlihat dari minimnya menit bermain yang didapatkannya bersama skuad Garuda, yakni hanya bermain 10 menit di dua laga kontra Arab Saudi dan Australia.

“Sementara itu, posisi Arhan di timnas juga semakin tak stabil. Dia tidak dimasukkan dalam Starting Line Up untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia bagi Indonesia di bulan ini,” tulis Sports G.

“Dia tidak bermain di pertandingan melawan Arab Saudi dan baru masuk pada menit ke-79 di pertandingan Australia,” bunyi artikel tersebut.

Media Korea Selatan itu mengklaim jika minimnya menit bermain Arhan di tim nasional tak lepas dari minimnya penampilan di K League 1 bersama Suwon FC.

Klaim media Korea Selatan itu senada dengan pernyataan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, yang belakangan mengirim kode tak akan memanggil Arhan ke skuadnya lagi.

“Sebelum ada masalah (pribadi), saya sudah berpikir apakah (Arhan) harus dipanggil atau tidak,” kata Shin Tae-yong beberapa waktu lalu.

“Karena di liga Korea (Suwon FC) pun dia tidak pernah masuk ke daftar pemain. Jadi memang saya pertimbangkan," lanjut Shin Tae-yong.

Sebelum bermain bagi Suwon FC, Arhan merupakan pemain andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, baik di level senior maupun kelompok umur.

Tercatat Arhan selalu tampil saat Timnas Indonesia berlaga dengan telah mengemas total 43 penampilan dengan sumbangan 3 gol.

Baca Juga: Polemik Welber Jardim, Ibunda Kasih Pernyataan Berkelas: Saya Akan...

Tapi kini posisinya terancam di Timnas Indonesia, terutama karena minimnya jam terbang yang didapatkan bersama klub K League 1 itu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI