Suara.com - Piala AFF 2024 akan digelar pada Desember mendatang. Shin Tae-yong bisa memanggil lima pemain abroad ini.
Timnas Indonesia punya jadwal sibuk dua bulan ke depan. Pada November 2024, skuad Garuda akan melakoni putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Jepang dan Arab Saudi.
Lalu pada Desember 2024, tim Merah Putih dihadapkan dengan jadwal Piala AFF 2024. Skuad Garuda tergabung di Grup C bersama Vietnam, Filipina, Myanmar, dan Laos.
Untuk menghadapi Piala AFF 2024, timnas Indonesia disebut bakal memakai tim U-23 yang juga sebagai persiapan SEA Games 2025.
Selain itu, adalah pemain utama masih disibukkan dengan jadwal liga masing-masing.
Kendati demikian, Shin Tae-yong bisa memanggil beberapa nama abroad yang bisa tersedia pada Desember 2024 karena jadwalnya kosong.
1. Maarten Paes
Maarten Paes bisa saja diandalkan karena sudah tidak punya jadwal bertanding bersama FC Dallas. Sebab, mereka gagal lolos ke playoff sehingga musimnya telah berakkhir.
2. Jordi Amat
Baca Juga: Selebgram Bahrain yang Hina Lagu Kebangsaan Indonesia Tiba di Jakarta, Netizen Beri Respons Cerdas
Liga Mlaysia akan libur mulai November 2024. Oleh sebab itu, Jordi Amat berpotensi dipanggil oleh juru taktik asal Korea Selatan.