Suara.com - Bek Timnas Indonesia, Mees Hilgers tengah menjadi sorotan. Situasi cederanya menjadi simpang siur setelah hasil pemindaian MRI tak kunjung diumumkan oleh klubnya, FC Twente.
Kabar tersebut disampaikan media Belanda, Twente Insite. Dikutip pada Selasa (3/12/2024), media tersebut mempertanyakan kondisi Mees Hilgers.
Hilgers diketahui sudah lama berjuang melawan rasa sakit di kakinya. Akibat masalah ini, dia juga harus absen membela Timnas Indonesia pada November 2024 lalu.
Saat itu, Hilgers mengalami cedera hamstring. Sempat bermain melawan Ajax Amsterdam, bek 23 tahun itu ditarik keluar sebelum laga berakhir.
Hilgers pun pada akhirnya tidak dilepas FC Twente ke Timnas Indonesia yang sejatinya membutuhkan skuad terbaik untuk melawan Jepang dan Arab Saudi.
Hasilnya, Garuda kalah 0-4 dari Samurai Biru tetapi sukses bangkit untuk mengalahkan Arab Saudi dengan skor 2-0.

Setelah memutuskan absen, Hilgers menyampaikan permintaan maaf kepada penggemar Indonesia melalui unggahan di Instagram. Ia juga mengungkapkan bahwa sebelum jeda internasional, ia terpaksa mengonsumsi obat penghilang rasa sakit untuk tetap bisa bermain.
Meski memiliki waktu dua minggu untuk memulihkan diri dalam periode jeda internasional pada November lalu, Hilgers kembali tampil dalam laga melawan Fortuna Sittard dan bermain penuh.
Namun, pada pertandingan tengah pekan melawan Royale Union Saint-Gilliose dalam lanjutan Liga Europa 2024/2025, ia harus keluar lapangan pada menit ke-87.
Baca Juga: Here We Go! Si Bule Depok Miliano Jonathans Jadi Rebutan 4 Klub Eropa
Keadaan semakin memprihatinkan saat ia tidak dimainkan sama sekali dalam laga melawan Go Ahead Eagles pada 1 Desember lalu di mana Twente menang 3-2.