Pemain yang neneknya lahir di Medan, Sumatera Utara itu menegaskan ia percaya diri untuk jadi andalan bagi timnas Indonesia.
"Jadi, saya harus menunjukkan sesuatu. Saya suka tekanan dan selalu percaya diri," beber Ole Romeny.
"Jadi tidak mengejutkan jika saya mencetak gol," imbuhnya lagi.
Ole Romeny pun mengatakan bahwa kemenangan timnas Indonesia dari Bahrain jadi laga yang sempurna.
Apalagi dirinya berhasil mencatatkan gol pertama di kandang yaitu Stadion Gelora Bung Karno.

"Itu (menang vs Bahrain) adalah malam yang sempurna, kami tahu harus menang dan ketika kami menang, itu akan selalu terasa sempurna," ujar Ole Romeny.
"Apalagi saya bisa mencetak gol di debut kandang saya, itu sangat menyenangkan," tambahnya.
Adapun timnas Indonesia masih akan berjuang dalam dua pertandingan lgai di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Tim asuhan Patrick Kluivert bakal melawan China dan Jepang pada Juni 2025 mendatang.
Baca Juga: Pelatih: Elkan Baggott Menderita
Ole Romeny Alami Nasib Miris