Kepercayaan ini pun dibayar tuntas oleh pelatih asal Kroasia itu, yang kembali membawa Persib duduk di puncak klasemen dan berpotensi meraih gelar juara Liga 1 2024/2025.
2. Bernardo Tavares (PSM Makassar)

PSM Makassar juga tak gegabah untuk memecat atau berpisah dengan pelatihnya, Bernardo Tavares, kendati sempat terseok-seok di Liga 1 2024/2025 ini.
Taktik apik yang diterapkan pelatih asal Portugal itu, serta kemampuannya beradaptasi dengan kesulitan membuat PSM masih mempercayakannya di kursi kepelatihan tim utama.
3. Imran Nahumarury (Malut United)

Imran Nahumarury menjadi satu-satunya pelatih lokal yang tersisa di Liga 1. Meski berstatus pelatih lokal, ia mampu membawa tim promosi, Malut United, menorehkan catatan impresif.
Di tangannya, Malut United mampu menembus empat besar Liga 1 2024/2025. Tak mengherankan jabatan Imran Nahumarury aman dari isu pemecatan.
4. Jan Olde Riekerink (Dewa United)

Dewa United juga menjadi salah satu tim yang mempercayai pelatihnya sejak musim lalu. Bahkan, kepercayaan Banten Warriors dibayar tuntas oleh sang pelatih, Jan Olde Riekerink.
Baca Juga: Hasil Pertandingan Malut United vs Persib Bandung: Laskar Kie Raha Tunda Pesta Juara Pangeran Biru
Di musim keduanya ini, pelatih asal Belanda itu mampu membawa Dewa United ke papan atas dan sempat menekan Persib dalam perebutan gelar juara Liga 1 2024/2025.