Selain itu, ayah kandungnya juga berasal dari Bogor, Jawa Barat. Hal itu merujuk pada dokumen adopsi ayahnya ketika dibawa ke Belanda oleh keluarganya.
Damian Van Dijk merupakan pesepak bola kelahiran Haarlem, Belanda, pada 14 Maret 2004. Saat ini, usia pemain yang berposisi sebagai bek tengah itu menginjak 19 tahun.
Saat ini, Damian Van Dijk berstatus sebagai pemain klub asal Belanda, Telstar U-21. Sebelumnya, dia sudah sempat memperkuat beberapa klub asal Belanda.
Damian Van Dijk tercatat pernah menimba ilmu bersama SV Dios sejak usia yang sangat muda, yakni pada tahun 2007 hingga 2017.
Setelah sepuluh tahun ditempa di sana, ia kemudian pindah ke FC Lisse (2017-2019). Sempat bergeser ke DWS pada periode 2019-2020, ia kembali ke FC Lisse (2020-2021).
Statistik Damian van Dijk
Sejak usia dini, Van Dijk telah menunjukkan bakat sepak bolanya dengan bergabung di berbagai klub akademi di Belanda.
Setelah menimba ilmu di sejumlah klub, ia akhirnya bergabung dengan Telstar U-18 dan kemudian promosi ke tim U-21.
Performanya yang konsisten membuat manajemen Telstar tertarik untuk memperpanjang kontraknya.
Baca Juga: Gerald Vanenburg Lihat Nih! Deretan Pemain Muda Liga 1 Bisa Jadi Andalan Timnas Indonesia U-23
Salah satu keunggulan Van Dijk adalah postur tubuhnya yang tinggi menjulang, mencapai 194 sentimeter.