Pemain keturunan Indonesia lainnya, Kaya Simons, menjadi pilihan menarik berikutnya.
Meski lebih memilih memperkuat Timnas Belanda di berbagai level usia, Kaya Simons memiliki potensi besar untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 jika kesempatan datang.
Pemain berusia 18 tahun ini membela SBV Vitesse di Belanda dan telah menandatangani kontrak profesional sejak 2021.
Kaya memiliki darah Indonesia dari kakeknya yang berasal dari Medan, Sumatera Utara, dan potensinya di posisi bek kiri cukup menjanjikan.
Walaupun saat ini lebih memilih Belanda, peluang untuk Kaya bermain bagi Indonesia masih terbuka lebar mengingat keinginannya untuk mendapatkan menit bermain.
Jika Kaya bergabung, lini pertahanan Timnas Indonesia U-23 akan semakin kuat dengan kehadiran pemain yang sudah berpengalaman di kompetisi Eropa.
Keempat pemain ini bisa menjadi kekuatan besar bagi Timnas Indonesia U-23 dalam menghadapi tantangan di tingkat Asia dan internasional.

Dengan kualitas dan pengalaman yang mereka miliki, sektor bek kiri Timnas Indonesia U-23 akan semakin solid.
Melihat perkembangan mereka, pelatih Timnas Indonesia U-23 tentu akan memantau dengan cermat potensi pemain-pemain ini untuk masa depan tim.
Baca Juga: 3 Pemain Keturunan yang Bisa Jadi Trio di Lini Belakang Timnas Indonesia U-23
Dengan adanya pemain-pemain seperti Geypens, Kleijn, dan Simons, Timnas Indonesia U-23 memiliki banyak opsi berkualitas di lini pertahanan.