3 Klub yang Layak Jadi Pelabuhan Baru Thom Haye, No.1 Punya 2 Pemain Timnas Indonesia

Arief Apriadi Suara.Com
Minggu, 18 Mei 2025 | 15:58 WIB
3 Klub yang Layak Jadi Pelabuhan Baru Thom Haye, No.1 Punya 2 Pemain Timnas Indonesia
3 Klub yang Layak Jadi Pelabuhan Baru Thom Haye. (ig Thom Haye)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Klub mana saja yang cocok menjadi pelabuhan baru Thom Haye jika tidak memperpanjang kontraknya bersama Almere City.

Kontrak pemain berusia 30 tahun tersebut bersama Almere City akan berakhir pada 30 Juni 2025. Belum ada kabar soal perpanjangan kontrak sang pemain.

Jika memutuskan pergi, klub yang berminat pada Thom Haye bisa mendapatkannya secara gratis.

Ini tentu menjadi faktor yang menguntungkan karena klub lain bisa mendapatkan pemain berkualitas dan berpengalaman dengan cuma-cuma.

Dengan Almere City terdegradasi dari Eredivisie, Haye diperkirakan akan mencari klub baru untuk melanjutkan kariernya.

Lantas, klub mana saja yang layak dan cocok menjadi tempat baru buat Thom Haye?

3. AZ Alkmaar

Almere Degradasi, Thom Haye Pilih Persija atau Persib Bandung? [Dok. IG Thom Haye]
Almere Degradasi, Thom Haye Pilih Persija atau Persib Bandung? [Dok. IG Thom Haye]

Tahun lalu Thom Haye santer dikabarkan akan bergabung dengan AZ Alkmaar. Saat itu, Haye membagikan potretnya di depan tempat latihan AZ Alkmaar. Ia juga menuliskan 'work done' atau pekerjaan selesai di keterangan postingan.

AZ Alkmaar sendiri bukan klub yang asing buat Haye. Ia pernah menimba ilmu di tim akademi mereka dari 2006 sampai 2012.

Baca Juga: Selamat Datang Pemain Keturunan Indonesia di Liga 1! Bos PT LIB Girang

AZ juga yang menjadi tim profesional pertama Haye dalam berkarier. Ia bermain selama empat musim di sana. Bukan tidak mungkin, ia memilih kembali ke klub yang membesarkan namanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI