BREAKING NEWS! Erick Thohir Mendadak Tinggalkan Kongres PSSI, Ada Apa?

Rabu, 04 Juni 2025 | 17:18 WIB
BREAKING NEWS! Erick Thohir Mendadak Tinggalkan Kongres PSSI, Ada Apa?
Situasi Lokasi Kongres PSSI saat ditunda, Rabu (4/6/2025). [Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha]

Suara.com - Ketua Umum PSSI Erick Thohir tinggalkan acara Kongres PSSI yang berlangsung di Hotel Ritz Calton, Jakarta, Rabu (4/6/2025) demi menghadap Presiden RI Prabowo Subianto.

Erick Thohir pergi disaat Kongres Tahunan belum lama dibuka, sehingga belum ada kejelasan hasilnya.

Kongres PSSI sejatinya sudah dimulai sekitar pukul 13.00 WIB dihadiri sejumlah pihak seperti perwakilan NOC, KOI, FIFA, AFC, dan AFF.

Erick sempat memberikan kata sambutan jelang Kongres PSSI akan dibuka.

Setelah prosesi pemukulan gong tanda akan dimulainya Kongres, awak media dipersilahkan keluar dari ruangan karena memang berlangsung tertutup.

Awak media menunggu di ruangan lain sampai tiba saatnya kongres selesai dan menggelar konferensi pers.

Ternyata, setelah pemukulan gong itu, Kongres tak kunjung dilanjutkan karena Erick Thohir kabarnya harus menghadap Presiden Prabowo.

Dari informasi yang diterima Suara.com dari salah satu peserta kongres yaitu Gusti Randa, petinggi PSS Sleman, acara memang ditunda sementara waktu.

"Betul Kongres PSSI ditunda, tadi Sekjen (Yunus Nusi) menginfokan bahwa Pak Ketum (Erick Thohir) mendapat panggilan dari Bapak Presiden Prabowo untuk segera ke Istana negara," ucap Gusti Randa di Ritz Carlton, Rabu (4/6/25).

Baca Juga: Dear Erick Thohir! Striker Pencetak 29 Gol Keturunan Kota Petir Ini Layak Dinaturalisasi

Sampai dengan pukul 16.30 WIB, Kongres Tahunan pun masih belum dimulai, di mana para peserta kongres memilih meninggalkan ruangan.

"Tapi sampai sekarang belum mulai juga," tambah Gusti Randa.

Saat disinggung apakah Kongres Biasa PSSI 2025 akan tetap dilanjutkan atau ditunda, Gusti Randa menegaskan masih akan menunggu kepastian.

"Kami akan tetap menunggu Kongres PSSI, meskipun sampai malam hari," tutup lelaki yang pernah membela

Kongres Biasa PSSI 2025 membahas empat agenda.

Pertama, PSSI akan memberikan laporan kegiatan PSSI 2024/2025, kemudian rencana program PSSI 2025/2026.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI