Suara.com - Pelatih Malaysia U-23, Nafuzi Zain merespons soal potensi ancaman suporter timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025.
Timnas Indonesia U-23 bakal berstatus sebagai tuan rumah Piala AFF U-23 2025.
Garuda Muda berada satu grup dengan Brunei Darussalam, Filipina, dan Malaysia.
Nah, Malaysia U-23 akan menjadi salah satu lawan yang menarik perhatian karena merupakan rival timnas Indonesia U-23.
Maka dari itu, diperkirakan Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta bakal dipenuhi oleh fans Garuda Muda yang siap meneror Harimau Malaya muda.
![Lagi-lagi Bikin Geger, Dua Tifo Raksasa Getarkan Stadion GBK. [Dok. Suara.com/Adie Prasetyo]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/06/05/74239-lagi-lagi-bikin-geger-dua-tifo-raksasa-getarkan-stadion-gbk.jpg)
Berpotensi menghadapi teror dari pemain ke-12 timnas Indonesia U-23, Nafuzi Zain justru tidak menganggapnya masalah besar.
Pelatih berusia 46 tahun itu mengatakan bahwa anak asuhnya fokus pada diri sendiri dan kini sedang membangun mental.
"Saya melihat pemain lebih fokus pada diri sendiri untuk mengembangkan mental, fisik, serta memiliki keyakinan tinggi untuk tampil nanti," kata Nafuzi Zain, dikutip dari Harian Metro.
Lebih lanjut, pelatih Malaysia U-23 terssebut mengatakan bahwa tekanan tersebut malah bisa menjadi motivasi bagi anak asuhnya.
Baca Juga: Tak Hanya Soal Taktik, Ini Sisi Lain Simon Tahamata di Balik Layar Timnas Indonesia U-23
"Bermain di hadapan ribuan penggemar tuan rumah adalah salah satu pertandingan menarik," ujar Nafuzi Zain.
"Sebagai pemain, dengan suasana seperti itu, mereka akan menjadi lebih bersemangat dan tidak akan meruntuhkan persiapan kita," pungkasnya.
Di sisi lain, pelatih timnas Indonesia U-23 yang bernama Gerald Vanenburg akan fokus untuk memenangkan setiap pertandingan.
“Terlepas dari siapa lawan kami, kami harus fokus pada diri sendiri dan berusaha berkembang setiap hari, baik sebagai tim maupun sebagai individu,” kata Gerald Vanenburg dilansir dari laman ASEAN Utd, Kamis (3/7/2025).
“Kami bermain untuk Indonesia dan untuk rakyat," tegas juru formasi asal Belanda ini.
"Bagi kami, setiap turnamen dan setiap pertandingan itu penting, dan tampil baik di latihan, bermain bagus serta memenangkan pertandingan akan meningkatkan kepercayaan diri tim," ia menambahkan.

Tak hanya itu, Gerald Vanenburg juga berharap para pemainnya merasakan kebanggaan tersendiri saat mengenakan seragam Timnas Indonesia.
“Setiap pertandingan adalah kesempatan untuk menunjukkan kepada masyarakat seberapa baik kami, dan setiap pemain harus bangga mengenakan seragam Indonesia," tutupnya.
Adapun timnas Indonesia U-23 akan memulai kiprahnya menghadapi Brunei Darussalam pada 15 Juli 2025 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Selanjutnya, pada 18 Juli, Garuda Muda dijadwalkan bertemu Filipina di venue yang sama.
Sementara itu, laga terakhir fase grup akan mempertemukan timnas Indonesia U-23 dengan Malaysia pada 21 Juli di SUGBK.
Duel ini diprediksi berlangsung sengit karena sarat gengsi.