Pak Erick Thohir Wajib Tahu! Liga Putri Taiwan Cuma Diikuti 6 Tim

Galih Prasetyo Suara.Com
Minggu, 06 Juli 2025 | 10:18 WIB
Pak Erick Thohir Wajib Tahu! Liga Putri Taiwan Cuma Diikuti 6 Tim
Ketua Umum PSSI Erick Thohir (kedua kiri) memberikan motivasi kepada pemain Timnas Putri Indonesia U-19 usai pertandingan Semi Final AFF U-19 Women Championship 2023 [ANTARA FOTO/Nova Wahyudi]

Suara.com - Kekalahan Timnas Putri Indonesia dari Taiwan di laga kualifikasi Grup D membuat tim Garuda Pertiwi gagal lolos ke Piala Asia Putri 2026.

Kekalahan ini membuat gelombang tekanan untuk PSSI menggelar kompetisi Liga Putri semakin besar.

Bahkan usai pertandingan desakan untuk Erick Thohir sebagai ketum PSSI menggelar Liga Putri Indonesia disuarakan langsung oleh Zahra Muzdalifah Cs.

Skuat Timnas Putri Indonesia membentangkan spanduk yang bertuliskan "Pak Erick kapan Liga 1 Putri digelar?".

Spanduk Protes Timnas Putri Direbut Wanita Berjas Hitam, Netizen: Women Support Women Cuma Mitos [Tangkap layar X]
Spanduk Protes Timnas Putri Direbut Wanita Berjas Hitam, Netizen: Women Support Women Cuma Mitos [Tangkap layar X]

Meski desakan untuk menggelar Liga Putri Indonesia makin terdengar nyaring, ketum PSSI Erick Thohir tetap keukeuh Liga Putri Indonesia belum bisa digelar dalam waktu dekat.

"Saya sudah jawab berkali-kali. Jadi, saya tidak mau mengulang, dan saya tidak takut tekanan, realitanya belum," kata Erick seperti dikutip dari Antara.

"Timnya dibagi berapa? Saya tidak tahu nanti. Timnya siapa yang main? Timnya belum ada". lanjut Erick Thohir.

Menjawab pertanyaan Erick Thohir di atas, mari kita simak seperti apa kompetisi Liga Putri di Taiwan, yang ternyata hanya diikuti oleh tiga tim.

Taiwan Mulan Football League

Baca Juga: Spanduk Protes Timnas Putri Direbut Wanita Berjas Hitam, Netizen: Women Support Women Cuma Mitos

Liga yang dinamai dari tokoh legendaris Hua Mulan ini tak hanya menampilkan talenta terbaik dari Taiwan, tapi juga memiliki sistem kompetisi unik yang menjamin persaingan sengit dari awal hingga akhir musim.

Format Kompetisi: Setiap Tim Main 15 Kali

Liga ini diikuti oleh enam tim yang saling berhadapan sebanyak tiga kali sepanjang musim reguler.

Seluruh pertandingan dijadwalkan berlangsung setiap hari Sabtu, menciptakan rutinitas akhir pekan yang dinanti para fans sepak bola wanita di Taiwan.

Pak Erick Thohir Wajib Tahu! Kompetisi Liga Putri Taiwan Cuma Diikuti 6 Tim [Tangkap layar X]
Pak Erick Thohir Wajib Tahu! Kompetisi Liga Putri Taiwan Cuma Diikuti 6 Tim [Tangkap layar X]

Setiap tim akan memainkan 15 pertandingan di musim reguler. Setelah itu, liga memasuki fase playoff, yang menjadi puncak penentuan juara.

Playoff Taiwan Mulan League menggunakan sistem knockout satu leg (satu pertandingan penentuan) dengan format sebagai berikut:

Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI