9 Pelatih dan Pemain Top Dunia yang Tersandung Kasus Penggelapan Pajak

Galih Prasetyo Suara.Com
Kamis, 10 Juli 2025 | 13:04 WIB
9 Pelatih dan Pemain Top Dunia yang Tersandung Kasus Penggelapan Pajak
9 Pelatih dan Pemain Tersandung Kasus Penggelapan Pajak [Tangkap layar Youtube]

Suara.com - Dunia sepak bola diguncang kasus hukum penggelapan pajak yang melibatkan eks pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti.

Carlo Ancelotti, dijatuhi hukuman penjara satu tahun oleh pengadilan Spanyol atas tuduhan penggelapan pajak.

Carlo Ancelotti bukanlah nama pertama, dan kemungkinan besar bukan yang terakhir.

Ancelotti bergabung dalam daftar panjang para ikon sepak bola—baik pemain maupun pelatih—yang pernah merasakan sengatan hukum dari otoritas pajak, terutama di Spanyol.

Resmi Jadi Pelatih Brasil, Carlo Ancelotti Bentrok dengan Real Madrid? [Instagram Carlo Ancelotti]
Resmi Jadi Pelatih Brasil, Carlo Ancelotti Bentrok dengan Real Madrid? [Instagram Carlo Ancelotti]

Fenomena ini mengungkap sebuah pola: para superstar dengan pendapatan masif dari hak citra (image rights) menjadi target utama, menciptakan sebuah 'jebakan' hukum yang telah menelan banyak korban.

'Jebakan' Hak Citra di Spanyol

Mengapa begitu banyak kasus pajak melibatkan pesohor sepak bola di Spanyol? Jawabannya terletak pada pengelolaan image rights.

Para pemain dan pelatih top dunia tidak hanya mendapatkan gaji dari klub, tetapi juga pemasukan bernilai jutaan euro dari sponsor, iklan, dan penggunaan citra mereka.

Untuk menekan beban pajak, banyak dari mereka yang menyalurkan pendapatan ini melalui perusahaan cangkang (shell company) yang didirikan di negara-surga pajak (tax haven) seperti Panama, Kepulauan Virgin Britania Raya, atau Irlandia.

Baca Juga: Real Madrid Ganti Kepemilikan? Florentino Perez Buka Pintu untuk Investor Asing

Praktik ini selama bertahun-tahun dianggap sebagai area abu-abu. Namun, otoritas pajak Spanyol (Agencia Tributaria) mengambil sikap tegas dan melancarkan investigasi besar-besaran, menganggap skema tersebut sebagai tindakan penipuan dan penggelapan pajak yang ilegal.

Para Pelatih Legendaris yang Terjerat

Carlo Ancelotti

Kasus teranyar dan paling menggemparkan. Pelatih asal Italia ini dinyatakan bersalah karena gagal melaporkan pendapatan lebih dari €1 juta dari hak citranya selama periode pertamanya di Real Madrid (2014-2015).

Carlo Ancelotti dijatuhi hukuman penjara oleh Pengadilan Provinsi Madrid karena terbukti melakukan penggelapan pajak senilai 386.361 Euro pada tahun 2014, saat menjalani periode pertamanya sebagai pelatih Real Madrid.

Pihak Audiencia Provincial de Madrid juga menjatuhkan denda dengan nominal serupa dan larangan selama tiga tahun untuk memperoleh bantuan publik, insentif pajak, atau tunjangan dari sistem jaminan sosial Spanyol.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI