Galak ke Brunei Melempem ke Filipina, Timnas Indonesia U-23 Harap-harap Cemas Lawan Malaysia

Sabtu, 19 Juli 2025 | 19:05 WIB
Galak ke Brunei Melempem ke Filipina, Timnas Indonesia U-23 Harap-harap Cemas Lawan Malaysia
Menjelang pertandingan penentu melawan Malaysia U-23 di fase grup Piala AFF U-23 2025, Timnas Indonesia U-23 dihadapkan pada pekerjaan rumah besar di sektor penyerangan.

Suara.com - Menjelang pertandingan penentu melawan Malaysia U-23 di fase grup Piala AFF U-23 2025, Timnas Indonesia U-23 dihadapkan pada pekerjaan rumah besar di sektor penyerangan.

Meski berhasil mengamankan tiga poin dalam pertandingan kedua melawan Filipina, performa lini depan Garuda Muda masih jauh dari kata memuaskan.

Laga yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Jumat (18/7) itu hanya menghasilkan satu gol bagi Indonesia, dan itu pun bukan berasal dari skema permainan terbuka.

Satu-satunya gol yang tercipta merupakan hasil kesalahan pemain lawan yang berujung gol bunuh diri.

Skuad Timnas Indonesia U-23 dalam pertandingan penyisihan Grup A Piala AFF U-23 2025 melawan Filipina U-23 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (18/7/2025). [Suara.com/Alfian Winanto]
Skuad Timnas Indonesia U-23 dalam pertandingan penyisihan Grup A Piala AFF U-23 2025 melawan Filipina U-23 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (18/7/2025). [Suara.com/Alfian Winanto]

Bola hasil lemparan jauh Robi Darwis justru dibelokkan masuk oleh Jaime Rosquillo ke gawang sendiri.

Dominasi yang ditunjukkan Indonesia sepanjang pertandingan seharusnya mampu menghasilkan lebih banyak gol.

Data mencatat 66 persen penguasaan bola dan total 17 percobaan tembakan yang dilakukan.

Namun, hanya 7 tembakan yang mengarah ke gawang, dan semuanya berhasil dimentahkan oleh penjaga gawang Filipina, Nicholas Guimaraes, yang tampil impresif sepanjang laga.

Catatan ini menimbulkan kekhawatiran, mengingat lawan selanjutnya adalah Malaysia U-23, yang notabene memiliki level permainan lebih kompetitif dibanding Filipina.

Baca Juga: Profil Nicholas Guimaraes, Kiper Universitas Jepang yang Buat Lini Depan Garuda Muda Buntu

Sektor penyelesaian akhir pun menjadi fokus utama yang harus segera dibenahi oleh tim pelatih.

Pelatih kepala Indonesia U-23, Gerald Vanenburg, mengakui bahwa anak asuhnya gagal memaksimalkan peluang di laga kontra Filipina.

Skuad Timnas Indonesia U-23 dalam pertandingan penyisihan Grup A Piala AFF U-23 2025 melawan Filipina U-23 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (18/7/2025). [Suara.com/Alfian Winanto]
Skuad Timnas Indonesia U-23 dalam pertandingan penyisihan Grup A Piala AFF U-23 2025 melawan Filipina U-23 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (18/7/2025). [Suara.com/Alfian Winanto]

Meski tampil dominan, penyelesaian akhir yang lemah membuat skor tak mencerminkan jalannya pertandingan.

Ia menyebut bahwa dalam sepak bola, aspek keberuntungan juga memainkan peran penting, seperti saat sebelumnya Indonesia mampu mencetak delapan gol ke gawang Brunei Darussalam.

Vanenburg menilai bahwa performa tim sebenarnya cukup baik secara permainan.

Namun, kelemahan dalam penyelesaian akhir menjadi catatan serius, terlebih mengingat pertandingan kontra Malaysia akan menjadi penentu nasib Indonesia di turnamen ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI