-
Tim Geypens batal bela Timnas Indonesia U-23 dan SEA Games 2025 karena memilih fokus menit bermain di FC Emmen.
-
Ivar Jenner dipanggil untuk skuad SEA Games 2025, meski status kehadirannya masih bergantung izin FC Utrecht.
-
BTN melalui Sumardji menegaskan pemanggilan Ivar sesuai kebutuhan pelatih dan berharap klub mau melepasnya.
Suara.com - Bek muda Tim Geypens dilaporkan tidak akan memperkuat Timnas Indonesia U-23 meski sebelumnya masuk dalam daftar panggilan.
Melalui keterangan di Instagram @forzafcemmen, dijelaskan bahwa sang pemain bersama pihak klub sepakat untuk fokus sepenuhnya pada menit bermain di FC Emmen.
Seandainya menerima panggilan tersebut, Geypens seharusnya tampil dalam satu laga uji coba melawan India serta mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-23 yang dijadwalkan berlangsung pada 5–13 Oktober 2025.
Keputusan ini diambil dengan pertimbangan pengembangan karier sang pemain agar mendapatkan waktu bermain lebih banyak di klubnya.
"Tim Geypens tidak akan tampil untuk skuad U-23 Indonesia meskipun telah dipanggil. Bek dan klub tersebut telah memilih untuk fokus sepenuhnya pada menit bermain di FC Emmen," tulis forzafcemmen.
Selain Geypens, ada pemain Indonesia lain di Liga Belanda yang juga dipanggil, yakni Ivar Jenner. Berbeda dengan Geypens, gelandang FC Utrecht itu masih berpeluang tampil di SEA Games 2025.
Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, menegaskan bahwa pemanggilan Ivar merupakan hasil komunikasi dengan Direktur Teknik PSSI, Alexandre Zwiers, agar komposisi skuad sesuai kebutuhan pelatih.
“Ivar ini juga nanti akan benar-benar kami butuh perjuangan agar supaya klubnya bisa melepas pada saat SEA Games. Karena kan SEA Games tidak masuk dalam kalender FIFA Match Day,” kata Sumardji di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Kamis (2/10/2025).
Ivar yang sudah beberapa kali memperkuat timnas senior sempat diyakini bakal disiapkan untuk kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Namun, Indra Sjafri akhirnya memproyeksikan sang gelandang untuk memperkuat tim U-23 di ajang multievent Asia Tenggara pada Desember mendatang.
Baca Juga: Garuda Muda Bidik Emas, Inilah Klub Penyumbang Pemain Terbanyak di Timnas Indonesia U-23