- Rumor ketertarikan Persebaya Surabaya terhadap pemain Timnas Australia, Craig Goodwin, beredar pada Senin (26/12/2025).
- Goodwin membantah keras rumor tersebut melalui Instagram Story pribadi miliknya beberapa waktu kemudian.
- Pemain tersebut menyatakan akan setia dan menyelesaikan sisa kariernya bersama klubnya saat ini, Adelaide United.
Suara.com - Pemain Timnas Australia, Craig Goodwin memberikan respons usai dirinya dirumorkan akan gabung ke klub Super League, Persebaya Surabaya.
Rumor ambisius ini pertama kali dihembuskan oleh akun Instagram pemerhati sepak bola, @ngapakfootball, pada Senin (26/12/2025).
Akun tersebut mengklaim adanya minat serius dari Persebaya untuk mendatangkan winger legendaris Timnas Australia itu.
"Persebaya wangsitnya berminat mendatangkan legend Timnas Australia yaitu Craig Goodwin (34 th) son. Tapi sepertinya agak sulit karena Goodwin masih terikat kontrak di Adelaide United sampai tahun 2028 son. Tapi tidak ada yang tidak mungkin jika memang berjodoh ya son," tulis @ngapakfootball.
Rumor ini sontak menjadi perbincangan hangat, mengingat kualitas dan pengalaman Goodwin yang pernah membobol gawang Timnas Indonesia dan tampil impresif di panggung dunia.
Tak butuh waktu lama, Craig Goodwin langsung memadamkan api spekulasi tersebut.
Melalui sebuah unggahan di Instagram Story akun pribadinya, @craiggoodwin16, ia memberikan klarifikasi yang sangat lugas dan tidak menyisakan ruang untuk interpretasi lain.
Craig Goodwin tidak hanya membantah akan pindah, tetapi juga menegaskan loyalitas penuhnya kepada klubnya saat ini, Adelaide United bahkan hingga akhir kariernya.
“Jangan percaya semua yang Anda baca di online. Saya tidak akan pergi dan akan memainkan sisa karier saya dengan klub yang berarti segalanya bagi saya,” tulis Goodwin dalam unggahan tersebut.
Baca Juga: Pelatih PSIM Yogyakarta Tak Risau 3 Pemain Kunci Absen Jelang Lawan Semen Padang
Pernyataan singkat namun sangat tegas ini secara otomatis menutup rapat-rapat semua spekulasi liar yang beredar.
Bagi para Bonek, mimpi untuk melihat seorang bintang Piala Dunia merumput di Gelora Bung Tomo kini harus dikubur dalam-dalam.