- Bek Persib, Julio Cesar, berharap timnya juara BRI Super League dan ACL Two musim 2025/2026.
- Persib mengakhiri 2025 di puncak klasemen liga dengan 34 poin dan lolos 16 besar ACL Two.
- Persib fokus hadapi Persik Kediri pada 5 Januari 2026 sebelum lanjut ke babak gugur ACL Two.
Suara.com - Memasuki tahun 2026 bek Persib Bandung, Julio Cesar, berharap timnya meraih prestasi baik di kompetisi BRI Super League maupun AFC Champions League Two (ACL 2).
Pada kompetisi BRI Super League 2025/2026, Persib berhasil menutup tahun 2025 di puncak klasemen dengan mengumpulkan 34 poin.
Sedangkan di AFC Champions League Two 2025/2026, skuad Maung Bandung sukses melangkah ke babak 16 besar dengan status sebagai juara Grup G.
Melihat posisi Persib di akhir tahun 2025, Julio Cesar berharap skuad Maung Bandung bisa tetap berada di puncak klasemen kompetisi BRI Super League hingga akhir musim.
Kemudian di AFC Champions League Two 2025/2026, pemain yang menggunakan nomor punggung 4 ini berharap Persib melangkah jauh dan meraih gelar juara.
"Sekarang kami di urutan pertama di liga, peringkat pertama juga di ACL-2. Saya berharap ketika musim kompetisi selesai, kami tetap berada di urutan yang pertama dan menjadi juara lagi," kata Julio Cesar.
Perjuangan Persib di kompetisi BRI Super League 2025/2026 masih panjang, putaran pertama sendiri masih menyisakan dua pertandingan lagi.
Dua pertandingan terakhir putaran pertama yakni menghadapi Persik Kediri, laga ini dijadwalkan akan berlangsung di Stadion Brawijaya, Kediri, 5 Januari 2026.
Kemudian, selanjutnya skuad Maung Bandung akan berhadapan dengan Persija Jakarta, pertandingan kandang ini dijadwalkan akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, 11 Januari 2026.
Baca Juga: Marcos Santos Andalkan Eks Striker Shin Tae-yong untuk Hadapi Bali United
Sedangkan di babak 16 besar AFC Champions League Two 2025/2026, Persib akan lebih dulu tandang ke markas Ratchaburi FC, 11 Februari.
Setelah itu, Persib akan bermain sebagai tuan rumah di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, pada 18 Februari 2026.
"Saya harap di tahun yang baru ini, kami kembali menjadi juara," harap pemain asal Brasil ini.
Sementara itu, saat ini Persib fokus mempersiapkan diri untuk laga terdekat yakni menghadapi tuan rumah Persik.
Jelang pertandingan pekan 16 ini, skuad Maung sudah mempersiapkan diri dengan berlatih di Lapangan Pendamping Stadion Gelora Bandung Lautan.
Selain itu, pada pertandingan tersebut, Persib akan menargetkan kemenangan untuk menjaga posisi di puncak klasemen BRI Super League 2025/2026. Lantaran, jarak poin di papan atas sangat tipis.