-
Persib Bandung waspadai ancaman Persija Jakarta meski menyandang status juara paruh musim.
-
Eliano Reijnders tegaskan fokus penuh hadapi 17 laga sisa di putaran kedua nanti.
-
Persib siap menjamu PSBS Biak di Stadion GBLA dengan kondisi fisik yang prima.
Pemain yang juga menjadi bagian dari skuat Timnas Indonesia ini kini fokus menatap laga pembuka putaran kedua. Persib dijadwalkan menjamu PSBS Biak pada Minggu (25/1/2026) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).
Eliano menilai kondisi tim berada dalam situasi ideal setelah melewati jadwal padat di paruh pertama kompetisi.
Waktu persiapan yang lebih longgar diharapkan bisa dimanfaatkan maksimal untuk menjaga konsistensi performa di tengah tekanan persaingan papan atas.
“Saya rasa kondisinya bagus, sekarang kami mendapat waktu nyaris satu pekan kan? Laga berikutnya akan digelar akhir pekan depan dan saya rasa kondisinya akan bagus,” pungkasnya.