Shia LaBeouf Pernah Diperkosa di Hari Valentine

Ruben Setiawan Suara.Com
Jum'at, 28 November 2014 | 08:20 WIB
Shia LaBeouf Pernah Diperkosa di Hari Valentine
Shia LaBeouf

Aktor kawakan Hollywood Shia LaBeouf membuat pengakuan mengejutkan baru-baru ini. Aktor yang melambung namanya lewat film Transformers tersebut mengaku pernah diperkosa oleh seorang perempuan yang mendatangi pertunjukan seninya awal tahun ini, bertepatan dengan perayaan Hari Valentine.

LaBeouf mengatakan, dalam acara yang digelar di galeri LA itu, ada seorang perempuan yang tiba-tiba masuk dan menelanjangi, lalu memperkosanya. Sementara itu, menurut LaBeouf, kekasihnya Mia Goth berada di luar.

Pengakuan itu dibuat LaBeouf melalui wawancara melalui surat elektronik dengan Dazed Digital pekan ini. Uniknya, menurut lelaki yang baru saja membintangi film Fury itu, si pemerkosa datang dengan kekasihnya yang menunggu di luar.

LaBeouf mengatakan, pacarnya, Mia Goth mengetahui kejadian itu dan merasa terpukul.

"Ketika ia (Mia Goth) datang dan meminta penjelasan, dan saya tidak bisa bicara, jadi kami sama-sama duduk melewati trauma tak terjelaskan ini dengan diam seribu bahasa. Itu sangat menyakitkan," kata LaBeouf yang tidak menjelaskan apakah ia berusaha menghentikan pelecehan yang dilakukan si perempuan tak dikenal itu terhadapnya. (Mirror)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI