Suara.com - Sebelum koma dan akhirnya dirawat, almarhum Olga Syahputra sempat menyampaikan wasiat terakhir kepada keluarganya. Jika nanti meninggal dunia, dia tak mau jenazahnya difoto.
Pesan ini disampaikan laki-laki bernama Said Abdul Rosyid, simpatisan yang dipercaya memandikan jasad Olga sebelum dikebumikan.
"Tadi saya mau foto juga pas dicium bapaknya. Tapi nggak boleh. Karena almarhum kan memang pesannya begitu," ujar Said ditemui di rumah duka di Jalan Kresna Raya, Duren Sawit, Jakarta Timur, Sabtu (28/3/2015).
Menurut Said, pihak keluarga juga tak dibolehkan mengambil foto jenazah demi menghormati permintaan terkahir Olga.
Hanya beberapa kali bertemu Olga, Said merasa dekat dengan Olga. Bahkan Said dengan sukarela datang dari Jatinegara untuk membantu memandikan jenazah presenter kondang itu di rumah duka.