Andika Kangen Band: Mending Muka Begini Rezeki Lancar

Rabu, 13 Februari 2019 | 12:05 WIB
Andika Kangen Band: Mending Muka Begini Rezeki Lancar
Andika Kangen Band ditemui di kawasan Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (8/3/2018) [suara.com/Sumarni]

Suara.com - Musisi Andika Kangen Band bicara soal wajahnya yang dijuluki sebagai "Babang Tamvan" oleh netizen jagat maya. Alih-alih kesal dengan julukan itu, lelaki 33 tahun ini justru bersyukur.

"Gue mending muka gue begini acara gue nggak macet-macet. Manggung gue jalan. Off air gue jalan," ujar Andika Kangen Band, saat ditemui di kawasan Kapten P. Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan pada Rabu (13/2/2019).

"Label nyari gue. YouTube gue jalan. Itu yang gue cari. Dengan face gue yang kayak gini berarti hasilin duit," sambungnya lagi.

Pelantun "Pujaan Hati" ini berseloroh belum tentu pekerjaannya lancar apabila wajahnya terlalu tampan.

"Kalau gue berlebihan, wajah gue dilebihin, sekarang gue berangkat ke Thailand operasi plastik terus gue pulang, gue ganteng nih, berlebihan kan? Ganteng maksimal. Laku nggak gue? Belum tentu," kata Andika Kangen Band.

Andika Kangen Band bersama Evelyn Kremes. (Sumarni/Suara.com)
Andika Kangen Band bersama Evelyn Kremes. (Sumarni/Suara.com)

Karena itu, bapak lima anak ini memilih menolak tawaran endorse operasi plastik gratisan di Thailand hingga Korea Selatan. Dia percaya rezeki sudah diatur Tuhan.

"Jadi masalah hoki gue nggak percaya. Itu mungkin bahasa lain. Kalau gue percaya rezeki dari Tuhan. Kalau gue masalah hoki gue nggak ngerti. Yang gue ngerti Allah sekarang kasih rezeki gue berlebihan. Makasih banyak," tutur Andika Kangen Band.

Baca Juga: 5 Aktor Ganteng Ini Pernah Tersandung Skandal Foto Mesra di Sosial Media

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI