Dapat Ancaman Pembunuhan, Eza Gionino Lapor Polisi Hari Ini

Sabtu, 16 November 2019 | 14:05 WIB
Dapat Ancaman Pembunuhan, Eza Gionino Lapor Polisi Hari Ini
Eza Gionino saat memberikan klarifikasi terkait tuduhan anak durhaka oleh sang ibu di kawasan Cibubur, Jakarta Timur, Rabu (11/7/2018) [Suara.com/Wahyu Tri Laksono]

Suara.com - Aktor Eza Gionino membulatkan tekad untuk melaporkan seseorang berinisial QS ke Polres Bogor, Jawa Barat pada hari ini, Sabtu (16/11/2019). Hal itu diungkapkan langsung oleh kuasa hukumnya, Henry Indraguna kepada Suara.com.

"Jadi ya buat laporan di Polres Bogor Kabupaten terkait ancaman itu. Sebagai warga negara yang baik Eza akan membuat laporan," ujar Henry Indraguna saat dihubungi melalui sambungan telepon.

Laporan dilatarbelakangi ancaman yang didapat Eza Gionino dari QS. Ancaman disampaikan lewat pesan tertulis di WhatsApp maupun suara di voice note.

"Itu dia diancam pembunuhan oleh seseorang. Pengancaman dari handphone dia, melalui WhatsApp. Mau dibunuh, santet, muntah darah anak istrinya," kata Henry Indraguna.

Istri Eza Gionino, Meiza Aulia Coritha, dan anak pertama mereka. [Revi Cofans Rantung/Suara.com]
Istri Eza Gionino, Meiza Aulia Coritha, dan anak pertama mereka. [Revi Cofans Rantung/Suara.com]

Seperti diketahui, Eza Gionino sebelumnya mengaku ditipu oleh QS, seorang pedagang ikan hias. Ketika minta pertanggungjawaban, Eza malah diancam oleh QS.

Eza Gionino emosi lantaran QS membawa-bawa istri dan anaknya ketika mengancam.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI