Siap Melajang sampai Tua, Krisna Mukti Mau Bikin Panti Jomblo

Kamis, 12 Maret 2020 | 14:29 WIB
Siap Melajang sampai Tua, Krisna Mukti Mau Bikin Panti Jomblo
Krisna Mukti [Suara.com/Yuliani]

Suara.com - Pasangan hidup rupanya tak menjadi hal yang dirisaukan Krisna Mukti. Aktor yang pernah menjabat anggota DPR itu menduga usia dan status duda jadi penyebab dirinya sulit cari jodoh. 

"Mungkin faktor usia juga udah lama nggak punya pasangan. Kalaupun harus menghabiskan masa tua gue seorang diri ya nggak apa-apa juga, toh selama ini gue juga udah berlatih lah untuk hidup sendiri," kata Krisna Mukti pasrah saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (12/3/2020).

Bukan tak berusaha, Krisna Mukti bilang di usianya saat ini bukan lagi waktunya memusingkan jodoh. Ia bahkan pasrah jika sampai harus membuka panti jomblo.

"Di usia gue yang 51 tahun ini udah nggak terlalu ngoyo lagi. Kalaupun nanti gue harus buka panti jomblo ya nggak papa juga, hahaha," ujarnya seraya tertawa.

Krisna Mukti [Suara.com/Yuliani]
Krisna Mukti [Suara.com/Yuliani]

Meski demikian, Krisna Mukti mengaku beberapa temannya kerap mencarikan jodoh buat dirinya. Tapi sejauh ini, hubungan mereka tak pernah berlanjut .

"Dikenalin sama temen-temen, ya kayak "eh Kris ini sama-sama jomblo nih kalau memang lu cocok". Tapi sejauh ini pada akhirnya pada jadi temen aja jadi sahabat," ujar dia.

Krisna Mukti sempat menikah dengan Devi Nurmayanti pada Juni 2014. Pernikahan mereka hanya seumur jagung. tanpa anak.

Baca Juga: Sempat Miskin, Krisna Mukti Kenang Kebaikan Iis Dahlia Pinjami Uang 10 Juta

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI