Hindari Virus Corona, Joe Taslim Jaga Jarak dengan Orang Lain

SumarniEvi Ariska Suara.Com
Senin, 16 Maret 2020 | 06:45 WIB
Hindari Virus Corona, Joe Taslim Jaga Jarak dengan Orang Lain
Joe Taslim [Suara.com/Evi Ariska]

Suara.com - Aktor Joe Taslim memilih untuk menjaga jarak dengan seseorang dan menjauhi keramaian guna mencegah penyebaran covid-19 atau virus corona.

Hal itu sesuai dengan imbauan pemerintah yang kini mulai menutup tempat wisata dan membekukan izin acara-acara besar.

"Saya rasa semua event keramaian sama pemerintah juga nggak boleh. Itu tujuannya supaya kita stay distant ya. Safe life," kata Joe Taslim di Tenis Indoor Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (15/3/2020).

Lelaki kelahiran 23 Juni 1981 ini menilai, cara tersebut menjadi yang paling efektif buat mencegah penyebaran covid-19. Mengingat virus corona dapat menular melalui kontak fisik.

Joe Taslim [Suara.com/Evi Ariska]
Joe Taslim [Suara.com/Evi Ariska]

"Karena kita nggak mau penyebarannya berkelanjutan. Satu-satunya cara kita mencegah penyebaran dengan cara kita nggak ngumpul-ngumpul terlalu rapat," ungkapnya.

Apalagi imbauan menjaga jarak juga sudah dianjurkan oleh Organisasi Kesehatan Dunia (World Health Organization).

"Ya itu cara yang baik sih dari WHO juga kita dikasih tahu. Ahli-ahli medis juga ngomong. Ya kita ikut aja sih," terangnya.

Diberitakan sebelumnya, Juru Bicara Pemerintah untuk Covid-19, Achmad Yurianto, menyatakan ada 21 kasus baru virus corona Covid-19 di Indonesia. Hal ini menambah total kasus positif di Indonesia menjadi 117 pasien positif covid-19.

Baca Juga: Joe Taslim Ikut Imbauan Pemerintah Terkait Virus Corona

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI