Jenita Janet Mau Kasih Mantan Suami Harta Gono-gini, Tapi...

SumarniHerwanto Suara.Com
Selasa, 04 Agustus 2020 | 15:17 WIB
Jenita Janet Mau Kasih Mantan Suami Harta Gono-gini, Tapi...
Pedangdut Jenita Janet saat menjawab pertanyaan awak media mengenai sidang gugatan harta dengan mantan suaminya, Alief Nurmaulid di Pengadilan Agama Bekasi, Jawa Barat, Selasa (4/8). [Suara.com/Alfian Winanto]

Suara.com - Pedangdut Jenita Janet angkat bicara soal gugatan mantan suaminya, Alif Hedi Nurmaulid terkait harta gono-gini. Hal itu disampaikan langsung oleh Jenita Janet kepada wartawan.

"Jadi kalau hakim menggugurkan gugatan ini tentu saja saya akan ambil hak saya," ujar Jenita Janet di Pengadilan Agama Bekasi, Jawa Barat, Selasa (4/8/2020).

Jenita Janet juga bilang tidak masalah kalau Alif Hedi Nurmaulid meminta haknya secara baik-baik. Dia akan memberikannya secara cuma-cuma.

Selama menikah, lelaki tersebut memang berperan sebagai manajer Jenita Janet. Dia yang mengatur pekerjaan pedangdut tersebut.

Pedangdut Jenita Janet saat menggelar jumpa pers mengenai sidang gugatan harta dengan mantan suaminya, Alief Nurmaulid di Pengadilan Agama Bekasi, Jawa Barat, Selasa (4/8). [Suara.com/Alfian Winanto]
Pedangdut Jenita Janet saat menggelar jumpa pers mengenai sidang gugatan harta dengan mantan suaminya, Alief Nurmaulid di Pengadilan Agama Bekasi, Jawa Barat, Selasa (4/8). [Suara.com/Alfian Winanto]

"Misal dia bilang, 'Terserah kamu kasih berapa ke aku. Kamu kasih modal ke aku atau uang terima kasih sudah menemani dan menjaga aku di luar dari yang sudah dikasih ke aku. berapa aja deh' gitu," jelas Jenita Janet.

"Nah kalau ada pembahasan seperti itu oke saya kasih. Jangan menggetok aku dengan minta rumah di bekasi, mobil, apartemen, dan lain-lain. Kalau seikhlasnya saya ya biar saya yang ngasih, seiklhas dan semampu saya jangan dipatok begini," sambungnya lagi.

Sekedar informasi, Alif Hedi Nurmaulid mengajukan gugatan harta gono gini atas 2 rumah, tanah dan apartemen. Dia juga meminta jatah mobil alphard, civic, dan motor gede Harley Davidson 1000 cc yang diklaim sebagai miliknya.

Jenita Janet dan Alif Hedi Nurmaulid menikah pada 2010. Keduanya resmi bercerai di Pengadilan Agama Bekasi, Jawa Barat pada Mei 2020. Dari pernikahan itu mereka belum dikaruniai anak.

Baca Juga: Nafkahi Suami, Jenita Janet Shock Dituntut Harta Gono-gini

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI