Suara.com - Pedangdut Wika Salim belum lama ini mengunggah beberapa foto di salah satu feed Instagram. Namun kali ini lebih beda, karena wajahnya terpampang di belakang truk.
Ada enam foto yang diunggah sekaligus Wika Salim di postingan Instagram. Bukan hanya itu, beberapa foto tersebut juga disertakan kata-kata bijak.
"Apa aku ini cocok jadi (BA) Brand Ambassador truk-truk?" kata Wika Salim dikutip dari Instagramnya, Jumat (25/9/2020).
Wika Salim menuturkan deretan foto itu didapatkan dari tag teman-teman di media sosial. Penasaran seperti apa foto Wika Salim saat ditempel di truk? Berikut ulasannya:
1. Pose naik sepeda
Foto pertama memperlihatkan truk berwarna oranye yang memamerkan gambar Wika Salim. Foto itu memperlihatkan ia sedang asyik mengendarai sepeda.
![Potret Wika Salim di truk [Instagram/wikasalim]](https://media.suara.com/pictures/original/2020/09/25/84589-potret-wika-salim-di-truk-instagramwikasalim.jpg)
Di bagian bawah tertera nama sang biduan, "Wika Salim".
2. Terpampang di plat truk Jawa Tengah
Pamor Wika Salim tampaknya bukan hanya di Jakarta saja, tapi sampai ke wilayah Jawa Tengah.
Baca Juga: 5 Gaya Seksi Wika Salim Jadi Barista, Bikin Ogah Kedip!
![Potret Wika Salim di truk [Instagram/wikasalim]](https://media.suara.com/pictures/original/2020/09/25/75438-potret-wika-salim-di-truk-instagramwikasalim.jpg)
Buktinya ada truk dengan plat AA (Magelang, Kebumen dan sekitarnya) yang menggunakan foto pelantun Lagu Ngutang ini.