Ditanya soal Ayu Ting Ting dan Adit, Ivan Gunawan Banting Pintu Mobil

Kamis, 15 Oktober 2020 | 15:53 WIB
Ditanya soal Ayu Ting Ting dan Adit, Ivan Gunawan Banting Pintu Mobil
Ivan Gunawan [Suara.com/Yuliani]

Suara.com - Ayu Ting Ting akhirnya punya pacar baru bernama Adit Jayusman, Ivan Gunawan mengaku tak cemburu. Ya, Igun -- demikian Ivan -- biasa disapa sempat dekat dengan si pelantun Alamat Palsu itu.

"Nggak, nggak ada (sakit hati), saya sudah nggak punya hati," kata Ivan Gunawan ditemui di kawasan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (15/10/2020).

Igun merasa biasa saja melihat kemesraan Ayu dan Adit yang mulai dipamerkan belakangan ini. Dia justru mendoakan agar mereka langgeng hingga menikah.

"Nggak, nggak biasa aja. Alhamdulillah didoain biar langgeng," ujar Ivan Gunawan.

Aditya Jayusman (kedua dari kiri) hadir di acara ulang tahun ibunda Ayu Ting Ting, Umi Kalsum. [Instagram]
Aditya Jayusman (kedua dari kiri) hadir di acara ulang tahun ibunda Ayu Ting Ting, Umi Kalsum. [Instagram]

Ivan sendiri belum dikenalkan kepada Adit oleh Ayu Ting Ting. Desainer berusia 38 tahun itu mengaku sudah lama tak mengobrol dengan Ayu.

"Nggak belum (dikenalin) saya sudah lama nggak pernah ngobrol juga sama Ayu," ucap dia.

Disinggung apakah akan menyiapkan gaun pengantin bila Ayu menikah, Ivan berkata tidak. Sikap tersebut agak janggal mengingat Ivan adalah salah satu desainer yang selalu semangat ketika ada sahabatnya mau menikah

"Kayanya nggak deh (rancangin gaun) kan banyak desainer Indonesia," ujarnya.

Igun juga enggan menawarkan diri ke Ayu Ting Ting untuk merancang pakaian nikah.

"Nggak. Saya juga nggak nawarin diri," ujarnya singkat.

Baca Juga: Ayu Ting Ting Go Public dengan Adit Jayusman, Komentar Robby Purba Disorot

Kembali ditanya hubungan Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman, Igun ogah-ogahan menjawab. Ia langsung masuk mobil dan menutup pintunya kencang meski setuju.

Ayu Ting Ting digandeng Adit Jayusman [Instagram/Lambe Turah]
Ayu Ting Ting digandeng Adit Jayusman [Instagram/Lambe Turah]

"Setuju nggak tapi Ayu sama Adit?," tanya awak media.

"Setuju!" jawabnya singkat sambil menutup pintu keras-keras.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI