Onadio Leonardo Muda : Narkoba, Cewek dan Party

Kamis, 22 Oktober 2020 | 19:25 WIB
Onadio Leonardo Muda : Narkoba, Cewek dan Party
Onadio Leonardo [Suara.com/Revi C Rantung]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Tak pernah lepas dari narkoba, lelaki 30 tahun ini bahkan tak sadar dikeluarkan dari band.

"Yes! Keren ya gue ya. Dan gue lupa gue dikeluarin. Like I said so many drugs (seperti yang gue bilang tadi, terlalu banyak narkoba) gue kayak jarang banget sober (sadar)," jelasnya.

"Hah, lo bahkan nggak tahu?," tanya Deddy Corbuzier heran.

Ketika sadar, Onadio Leonardo tak kuasa menyembunyikaan kekecewaannya. Bagaimana tidak, rupanya band itu dididirkan oleh Onad.

"Iya sumpah. Pas (sadar), anjing gue dikeluarin. Untuk band yang sudah gue besarkan segitunya ya sudah, fuck you guys," ujar Onad.

Deddy Corbuzier [YouTube]
Deddy Corbuzier [YouTube]

Penasaran, Deddy Corbuzier kembali bertanya, apakah dia masih mengkonsumi narboka hingga saat ini. Namun Onad mengaku sudah berhenti sejak menikah dan punya anak.

"Lo sekarang masih pakai apa aja? Siapa tau didengar BNN kan, haha," gurau Deddy Corbuzier.

"Haha ini tar gue TO (target operasi polisi) lagi. Nggak sih, setelah gue melalui banyak perjalanan dari teenager, sampai gue punya anak, fuck you drugs, I hate you," tutur Onadio Leonardo.

Baca Juga: Gara-gara Sisi Feminim, Onadio Leonardo Akui Gampang Gaet Cewek

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI