Pada 30 Agustus 2013 lalu, Arumi resmi menikah dengan Bupati Trenggalek, yang kini telah menjadi Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Dardak.
Saat itu, pernikahan Arumi cukup ramai diperbincangkan mengingat usianya yang cukup muda yakni 19 tahun. Sejak saat itu, Arumi memilih untuk menarik diri dalam dunia hiburan dan berfokus mendampingi suaminya dalam bertugas.
Kini keduanya telah dikaruniai dua orang anak yakni Lakeisha Ariestia Dardak dan Alkeinan Mahsyir Putro Dardak.
Pengakuan Arumi Bachsin Pernah Selingkuh

Melalui kanal Youtube miliknya, Arumi Bachsin secara blak-blakan mengakui bahwa dirinya pernah selingkuh. Pernyataan itu muncul usai Arumi menjawab pertanyaan dari warganet.
“Mas Emil dan ibu, pernah nggak kepikiran mau selingkuh, atau pernah selingkuh nggak?” kata Arumi membacakan pertanyaan.
Sementara Emil secara tegas mengangkat papan sekaligus mengaku “nggak pernah”. Arumi justru melakukan hal sebaliknya. Hal ini tentu membuat Emil terkejut dan bertanya-tanya.
“Loh kok pernah?” tanya Emil.
“Sayang ntar dulu, kamu juga pernah” balas Arumi.
Baca Juga: Mengenal Profil Emil Dardak, Wagub Jawa Timur Sekaligus Suami Arumi Bachsin
Rupanya, selingkuh yang di maksud Arumi adalah selingkuh di masa pacarannya dahulu bersama mantannya.