Suara.com - Viralnya video Nissa Sabyan mengelus perut ternyata bersumber dari unggahan milik YouTuber Medan Maher Ghaisan. Siapa kah Maher Ghaisan?
YouTuber Medan Maher Ghaisan sebelumnya membongkar fakta di balik viralnya video Nissa Sabyan yang sedang mengelus perut.
Dalam video yang viral di akhir bulan Maret 2021 itu, Nissa santer diisukan sedang hamil lantaran perutnya yang terlihat lebih besar daripada biasanya.
Namun ternyata, video tersebut diunggah oleh Maher Ghaisan pada tanggal 20 April 2019, dua tahun sebelum video itu viral.
Lantas siapakah pemilik akun YouTube Maher Ghaisan?
Dikulik dari akun sosial media, Maher Ghaisan bernama asli Kurnia Syahputra. Lewat akun YouTube itu ia menuliskan dirinya sebagai seorang content creator. Lewat akun YouTube itu pula, Kurnia berhasil meraup 83 ribu lebih subscriber.
Sementara itu, dilihiat dari laman Instagram-nya, Kurnia juga menyebut dirinya sebagai seorang fotografer. Ia memiliki 1.632 followers.
Lewat akun Instagram itu pula, Kurnia menyayangkan aksi Mbah Mijan yang menyebarkan gosip soal Nissa Sabyan dengan menggunakan video miliknya.
"@mbahmijan buat Hoax. Ini ada video aslinya saat Sabyan Gambus akan konser di Medan Internasional Convention Centre (MICC) Medan pada Sabtu 20 April 2019."
Baca Juga: YouTube Akan Sembunyikan Jumlah Dislike dalam Video
"Mereka baru dijemput oleh panitia dari Bandara dan akan istirahat. Ya kalau dia pegang perut karena mungkin sedang sakit perut," demikian caption yang ditulis Kurnia di akun Instagram-nya pada Selasa (31/3/2021).