Turun Berat Badan 22 Kg, Penampilan Citra Kirana Makin Tirus Dipuji

Rabu, 02 Juni 2021 | 06:15 WIB
Turun Berat Badan 22 Kg, Penampilan Citra Kirana Makin Tirus Dipuji
Pasangan Rezky Aditya dan Citra Kirana berpose untuk difoto usai menghadiri pernikahan Nikita Willy dan Indra Priawan di Jatiwaringin, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (16/10). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Warganet dan rekan artis takjub dengan penampilan baru Citra Kirana. Pasalnya istri Rezky Aditya itu mengungkap sudah turun berat badan 22 kg.

Terlihat ibu satu anak itu mengunggah video singkat di mobil. Wajahnya yang kian tirus dalam polesan makeup minimalis dipamerkan olehnya. 

Citra Kirana dan Rezky Aditya (Instagram/@citraciki)
Citra Kirana dan Rezky Aditya (Instagram/@citraciki)

"Sudah turun 22kg. Happy banget udah agak tirusan lagii sekarang. Tinggal 9kg lagi nih untuk balik ke bb normal akuu...bissaaalaaahh yaaa kudu semangaatt," kata Citra Kirana hari ini, Selasa (1/6/2021).

Potret baru Citra Kirana tersebut dipuji rekan artis dan warganet. Tak sedikit yang bilang Citra Kirana makin cantik dan menyemangatinya untuk turun 9 kg lagi sesuai targetnya.

Citra Kirana (Instagram/@citraciki)
Citra Kirana (Instagram/@citraciki)

"Hebaaaattt," puji Ryana Dea.

"Cantik banget kakak Ciki," kata warganet.

"Cemungutt mama Athar," ungkap yang lain.

"Cantiknya mama Athar," kata lainnya.

"Tolong bagii tipsny donk kak Ciki cantikk," kata lainnya.

Baca Juga: Heboh! Foto Berhijab Citra Kirana Diedit Tanpa Busana: Miris Sekali

"Cantik banget Masya Allah," kata warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI