Natasha Wilona Terharu Tahu Verrell Bramasta Pilihnya Jadi Istri

"Aku kaget. Aku pasti terharu," kata Natasha Wilona.
Suara.com - Artis Natasha Wilona mengaku kaget saat Verrell Bramasta mengungkap niatan untuk menikahinya. Pernyataan itu muncul ketika sang aktor dihipnotis oleh Uya Kuya.
Kala itu, Verrell Bramasta diminta memilih siapa mantan pacarnya yang ingin diajak menikah. Tanpa pikir panjang, dia menyebut nama Natasha Wilona.
"Aku kaget. Aku pasti terharu, karena aku nggak nyangka," kata Natasha Wilona di akun YouTube Venna Melinda Channel.
Pasalnya, pemain Anak Jalanan ini tidak menyangka masih berhubungan baik dengan Verrell Bramasta meskipun sudah putus. Bahkan keduanya masih berteman dekat.
Baca Juga: Sakit Radang Usus Besar, Masayu Anastasia Cuma Boleh Konsumsi Makanan Sehat
![Verrell Bramasta dan Natasha Wilona [Suara.com/Ismail].](https://media.suara.com/pictures/653x366/2018/11/16/52590-verrell-bramasta-dan-natasha-wilona.jpg)
"Emang orang bilang kalau putus jangan musuhan sama mantan. Aku nggak nyangka kalau sama Verrell walaupun sudah bertahun-tahun kita masih komunikasi sebaik ini dan selancar ini," tutur Verrell Bramasta.
Lalu saat disinggung kemungkinan akan menerima Verrell Bramasta kembali sebagai kekasih, Natasha Wilona hanya tertawa.
"Pertanyaan itu bisa akan dijawab setelah ada ajakan, setelah kejadian," imbuhnya.
Bukan tanpa alasan. Natasha Wilona tidak mau mengucapkan kalimat yang bisa menimbulkan kesalahpahaman.
"Kan kita nggak bisa berandai-andai. Nanti dibilang ngarep atau kegeeran," ucapnya.
Lagipula, dia meminta untuk bertanya kepada Verrell Bramasta secara langsung mengenai masalah ini. Dia berseloroh sejauh ini anak Venna Melinda itu belum mengajak balikan.