Suara.com - Gaya liburan Sandrinna Michelle belakangan mencuri perhatian warganet. Bintang Dari Jendela SMP ini mlipir dari kesibukannya dengan pergi ke Labuan Bajo bersama keluarga.
Mengintip akun Instagramnya, Sandrinna Michelle mengunjungi beberapa spot di pulau yang dikenal dengan menawarkan pemangandangan laut eskostis.
Usut punya usut, pemandangan alam memang menjadi poin penting mengapa pemeran Wulan ini memilih kawasan Nusa Tenggara Timur tersebut sebagai destinasi liburan. Biar tak makin penasaran, intip potret liburan Sandrinna Michelle di Labuan Bajo berikut.
1. Selfie di Pesawat

Saat menuju Labuan Bajo, gadis yang akrab disapa Sandy ini melakukan selfie di dalam pesawat yang dinaikinya saat itu.
Sandy memanfaatkan cahaya dan cuaca yang sedang bagus di luar jendela pesawat untuk selfie. Senyuman manisnya juga mampu membius para pengikutnya.
2. Senyum Manis

Selalu disuguhi dengan hiruk pikuk ibu kota, Sandrinna Michelle memanfaatkan liburannya di Labuan Bajo untuk menikmati pemandangan indah dari balkon hotel yang bergaya Yunani.
Saat itu, bintang Dari Jendela SMP ini tampil cantik dengan topi pantai. Senyum manis yang menghiasi wajah cantiknya juga mampu membius para penggemarnya.
Baca Juga: Bulan Madu hingga Kunjungi Anak, 7 Artis Pergi ke Luar Negeri saat Pandemi Covid-19
3. Mirror Selfie