
Selain manggung dari kota ke kota, eksistensi Letto bahkan sampai ke mancanegara, lho. Kembali pada 2018, band ini sukses menyuguhkan penampilan terbaik mereka di Korea Selatan.
Noe dan kawan-kawan menyambangi Korea Selatan dalam rangka Uijeongbu Day atau hari peringatan perang Korea pada 1950. Saat itu Letto menghadiri acara tersebut bersama Cak Nun. Mereka menggelar diskusi dan saling tukar pikiran di Negeri Ginseng tersebut.
3. Aktif di Media Sosial

Meski para personilnya sudah tidak muda lagi, Letto mengikuti tren jaman dengan eksis di media sosial. Pelantun single Sandaran Hati itu memiliki akun Instagram resmi yang diikuti lebih dari 61 ribu pengguna.
Letto rajin membagikan kegiatan mereka di Instagram, mulai dari promosi acara hingga rilisan baru. Melalui media sosial, grup dapat menjaga hubungan dengan penggemar mereka.
4. Rajin Nge-Vlog

Selain akun Instagram, Letto juga meluncurkan kanal YouTube Letto Band. Noe dan kawan-kawan rajin merilis vlog berisi penampilan grup membawakan lagu-lagu hits mereka. Vlog yang secara rutin dirilis adalah Live Acoustic Version.
Di acara ini, Letto menampilkan kembali lagu-lagu mereka dalam versi akustik yang menenangkan hati. Pokoknya nostalgia banget deh!
5. Rilis Single Baru
Baca Juga: Bukan Cuma Sheila on 7, 5 Band Legendaris Ini Juga Berasal dari Jogja

Letto merilis single baru mereka yang berjudul "Fatwa Hati" pada pergantian tahun 2020 ke 2021. Ini merupakan single kelima mereka setelah "Kedamaian Sejati" (2014), "Hati Garuda" (2015), "Kasih Tak Memilih" (2016) serta "Kangen Deso" (2018).