Diperiksa 5 Jam, Rizky Billar dan Lesti Kejora Kembalikan Uang Rp 1 Milliar dari DNA Pro

Rabu, 20 April 2022 | 20:13 WIB
Diperiksa 5 Jam, Rizky Billar dan Lesti Kejora Kembalikan Uang Rp 1 Milliar dari DNA Pro
Pendiri Leslar Entertainment Rizky Billar dan Lesti Kejora tiba untuk menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri, Jakarta, Rabu (20/4/2022). [Suara.com/Angga Budhiyanto]

Suara.com - Rizky Billar dan Lesti Kejora telah menemui penyidik Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri untuk membahas dugaan keterkaitan dengan kegiatan DNA Pro, Rabu (20/4/2022).

Datang sekitar pukul 14.35 WIB, Rizky Billar dan Lesti Kejora keluar dari Gedung Awaloedin Djamin sekitar pukul 19.35 WIB didampingi tim kuasa hukum.

Diwakili Sandy Arifin selaku kuasa hukum, Rizky Billar dan Lesti Kejora dihadapkan pada pertanyaan soal uang senilai Rp 1 miliar pemberian salah satu bos DNA Pro.

Pendiri Leslar Entertainment Rizky Billar dan Lesti Kejora tiba untuk menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri, Jakarta, Rabu (20/4/2022). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Pendiri Leslar Entertainment Rizky Billar dan Lesti Kejora tiba untuk menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri, Jakarta, Rabu (20/4/2022). [Suara.com/Angga Budhiyanto]

"Tadi ada 19 pertanyaan dan sudah dijawab," ujar Sandy Arifin.

Setelahnya, Sandy Arifin juga mengumumkan bahwa Rizky Billar dan Lesti Kejora telah mengembalikan uang tersebut ke penyidik untuk dijadikan barang bukti kejahatan.

"Kami telah menyerahkan semuanya," kata Sandy Arifin.

Sebagaimana diketahui, Rizky Billar dan Lesti Kejora dipanggil Bareskrim Polri usai diduga ikut menerima aliran dana hasil kegiatan robot trading di DNA Pro.

Pendiri Leslar Entertainment Rizky Billar dan Lesti Kejora tiba untuk menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri, Jakarta, Rabu (20/4/2022). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Pendiri Leslar Entertainment Rizky Billar dan Lesti Kejora tiba untuk menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri, Jakarta, Rabu (20/4/2022). [Suara.com/Angga Budhiyanto]

Dalam salah satu konten Instagram, Rizky Billar dan Lesti Kejora memamerkan satu koper berisi uang hasil pemberian salah satu petinggi DNA Pro.

Kegiatan robot trading di DNA Pro menuai sorotan setelah 122 orang yang mengaku jadi korban membuat laporan polisi pada 28 Maret 2022.

Baca Juga: 4 Perkembangan Terkini Kasus DNA Pro, Virzha Dipanggil Bareskrim Polri

Berdasar informasi terakhir dari penyidik Bareskrim Polri, 12 orang sudah ditetapkan sebagai tersangka dari kasus DNA Pro.

Sementara jumlah korban DNA Pro kabarnya sudah bertambah menjadi 413 orang dengan total kerugian mencapai Rp 31 miliar.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI