
Kartika Putri menikah siri dengan Habib Usman Bin Yahya pada Agustus 2018 di Mekah. Pernikahan itu kemudian diresmikan di KUA. Publik mengetahui kabar pernikahan Kartika setelah ia mengunggah foto genggaman tangan seorang pria di Instagram.
6. Bunga Zainal

Bunga Zainal menikah dengan Sukhdev Singh diam-diam pada 2014. 7 tahun kemudian, ia mulai terbuka soal pernikahannya. Selain menjaga perasaan anak-anak suaminya dari pernikahan sebelumnya, kabarnya orang tua Bunga sempat Tak merestui pernikahannya.
7. Maudy Ayunda

Bikin heboh, Maudy Ayunda unggah foto pernikahan di instagram. Artis berperestasi ini memang jarang memamerkan hubungan asmaranya.
Tak heran jika kabar pernikahannya sukses bikin warganet terkejut. Apalagi foto pernikahan yang ia bagikan tak menunjukkan wajah sang suami. Hal inipun sukses membuat netizen penasaran, siapa pria yang berhasil memikat hati penyanyi sekaligus aktris ini.
Kontributor : Nur Khasanah