Ivan Gunawan Pamer Potret Jadul, Warganet Malah Salfok Sama Ranty Maria

Yazir Farouk Suara.Com
Jum'at, 01 Juli 2022 | 18:52 WIB
Ivan Gunawan Pamer Potret Jadul, Warganet Malah Salfok Sama Ranty Maria
Foto kolase Ranty Maria.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Dan anaknya sekarang udah dewasa ya hehehehehe," ujar akun @niajamess18.

Ivan Gunawan mengawali karier sebagai perancang busana dan merintis bisnis butik. Pria yang akrab disapa Igun tersebut kemudian mencoba peruntungan di dunia hiburan.

Sebelum jadi presenter, Ivan Gunawan sempat mencoba dunia seni peran. Namun Igun menyerah karena honor tidak sebanding dengan kerja keras yang dilakoninya saat berakting.

Ivan Gunawan Pamer Potret Jadul, Warganet Malah Salfok Sama Ranty Maria

Ivan Gunawan baru-baru ini memamerkan foto jadul yang diambil sekitar tahun 2000-an.

Penampilan Ivan Gunawan di unggahan terbarunya sukses menarik perhatian. Desainer kondang itu memamerkan foto jadul yang diambil sekitar tahun 2000-an.

Dalam unggahan terbarunya pada Jumat (7/1/2022), tampak Ivan Gunawan dengan tampilan jauh lebih kurus dari sekarang. Selain lebih langsing, parasnya juga terlihat sangat muda.

"Selamat hari jumat," tulis presenter kelahiran 31 Desember 1981 tersebut.

Jika foto tersebut diambil awal 2000-an, berarti usia Ivan Gunawan saat itu sekitar 20-an tahun. Wajar jika penampilannya tampak jauh lebih muda dibanding sekarang.

Baca Juga: Ivan Gunawan Tahan Tangis Mau Bantu Donor Darah Ruben Onsu

Selain Ivan Gunawan, foto juga menampilkan aktris cantik Ranty Maria saat masih kecil. Mantan kekasih Ammar Zoni itu begitu imut dengan senyum gingsulnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI