Perdana Buka Suara, Khodam Lucinta Luna Masih Tersisa

Jum'at, 12 Agustus 2022 | 11:25 WIB
Perdana Buka Suara, Khodam Lucinta Luna Masih Tersisa
Lucinta Luna bersama Adi Jengger. [YouTube Lucinta Luna]

Suara.com - Lucinta Luna akhirnya memamerkan suara barunya setelah menjalani operasi pita suara yang dilakukannya beberapa waktu lalu, di luar negeri. Melalui channel Youtube miliknya, Lucinta membagikan video latihan suara yang dibimbing oleh seorang mentor bernama Adi Jengger.

Lucinta Luna tampak berlatih buka suara dengan bimbingan sang mentor. Mulanya, mereka melakukan latihan napas.

"Tarik napas dulu. Iya, hirup lalu keluarkan," ujar mentor Lucinta Luna di kanal YouTube Lucinta Luna yang diunggah Kamis (11/8/2022).

Lucinta Luna pun menirukan apa yang diperintahkan padanya. Usai latihan napas, Lucinta Luna diperuntukkan mengucap abjad vokal dasar. Namun, ia tampak kesulitan mengucap AIUEO.

Adi Jengger meminta Lucinta Luna agar rileks dan mulai latihan perlahan. Tampak menahan rasa sakit setelah operasi suaranya, Lucinta Luna melafalkan huruf vokal secara perlahan-lahan dengan suara samar dan terbata.

 Transformasi Lucinta Luna (instagram/@lucintaluna_manjalita)
Transformasi Lucinta Luna (instagram/@lucintaluna_manjalita)

Jika dilihat dalam tayangan video YouTube-nya, Lucinta luna tampak masih belum lancar dan masih kaku dalam berbicara. Suara vokal yang ke luar dari mulutnya pun masih terdengar agak serak.

Sang mentor pun berusaha menghibur dengan melakukan candaan dan latihan napas berulang kali. Lucinta Luna tampak tertawa tanpa suara.

Pada akhirnya, Lucinta Luna berhasil mengucap kata "mas". Namun, suaranya pun masih parau dan belum banyak perubahan seperti sura perempuan pada umumnya.

 Transformasi Lucinta Luna (instagram/@lucintaluna_manjalita)
Transformasi Lucinta Luna (instagram/@lucintaluna_manjalita)

Namun, karena ini baru latihan awal, warganet pun berharap suara Lucinta Luna akan membaik seiring waktu.

Baca Juga: Video Lucinta Luna Pamer Suara Hasil Operasi Jakun Viral, Netizen Heran: Kok Jadi Gini?

"Yang ditunggu benar apa benar, semoga sesuai ekspektasi," komentar Indriyani.

"Nonton Lucinta Lunam emang hiburan yang asik, haha" balas Ana.

"Masih kedengeran sedikit khodamnya, mungkin karna masih baru dan masih tahap pemulihan, seiring berjalannya waktu, mungkin aja nanti hasilnya sesuai," imbuh Nor Ain.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI