Belajar dari Nathalie Holscher, Sule Ingatkan Putri Delina Soal Jeffry Reksa

Senin, 22 Agustus 2022 | 09:56 WIB
Belajar dari Nathalie Holscher, Sule Ingatkan Putri Delina Soal Jeffry Reksa
Selebgram Putri Delina dan Jeffry Reksa berpose didepan kamera saat ditemui di Kawasan Tandean, Jakarta Selatan, Senin (3/8). [Suara.com/Alfian Winanto]

Suara.com - Sule ternyata sempat memberi wejangan ke Putri Delina soal hubungan asmara dengan Jeffry Reksa. Ia meminta sang anak untuk tidak mencintai kekasihnya secara berlebihan.

"Dibawa fine saja. Jangan terlalu cinta banget, jangan juga terlalu cuek," ujar Sule di kanal YouTube pribadinya pada 5 Februari 2021.

Komedian Sule dan sang anak, Rizky Febian tengah berlibur (@ferdinan_sule/instagram).
Komedian Sule dan sang anak, Rizky Febian tengah berlibur (@ferdinan_sule/instagram).

Sule kemudian memberi penjelasan ke Putri Delina bahwa manusia bisa berubah seketika. Termasuk dalam urusan cinta, rasa saling menyayangi satu sama lain juga bisa menghilang seketika.

"Rasa cinta itu bisa membesar dengan seketika, tapi juga bisa hilang seketika," kata Sule.

Sule juga meminta Putri Delina untuk belajar dari hubungannya dengan Nathalie Holscher. Yang mana menurut cerita sang komedian, tak mudah bagi mereka untuk saling menerima kekurangan.

Potret Akrab Njan dan Jeffry Reksa (Instagram/@jeffryreksaa)
Potret Akrab Njan dan Jeffry Reksa (Instagram/@jeffryreksaa)

"Jangan terlalu melihat kelebihan pasangan, tapi yang harus dilihat tuh kekurangannya. Bisa nggak menerima kekurangannya? Yang paling sulit itu," tutur Sule.

"Seperti halnya ayah sama bunda. Kekurangannya ada, kelebihannya ada. Tapi kekurangan dari situ kami harus saling menerima. Itu yang paling sulit," lanjut sang komedian.

Sebagaimana diketahui, hubungan asmara Putri Delina dan Jeffry Reksa makin kuat dari hari ke hari. Perbedaan keyakinan tak lantas memupus asa mereka untuk tetap saling mencintai.

Jeffry Reksa bahkan sudah mengutarakan keinginan menjalin hubungan yang lebih serius lagi dengan Putri Delina saat hadir sebagai bintang tamu di salah satu acara televisi pada 10 Agustus 2022.

Baca Juga: VIDEO BCL Dicium Ray Prasetya di Atas Panggung Banjir Kritikan: Kurang Ajar!

"Bukan keinginan lagi, memang sudah bicara serius," ungkap Jeffry Reksa.

Niat Putri Delina dan Jeffry Reksa untuk menikah kabarnya juga sudah mendapat restu Sule. Kata adik Rizky Febian, ide untuk segera menikah malah datang dari ayahnya. 

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI