Sampai Bertengkar, Hotman Paris Sesalkan Anak-anaknya Tak Suka Pamer Harta

Sumarni Suara.Com
Selasa, 23 Agustus 2022 | 14:53 WIB
Sampai Bertengkar, Hotman Paris Sesalkan Anak-anaknya Tak Suka Pamer Harta
Hotman Paris bersama istri dan tiga anaknya. [Instagram]

Suara.com - Hotman Paris Hutapea mengaku sempat bertengkar dengan anak-anaknya. Pemicunya gara-gara konten pamer yang ditampilkan sang pengacara di media sosial.

Awalnya, Hotman Paris menyinggung soal prestasi serta kegiatan sosial yang dilakukan anaknya, Felicia Hutapea.

Felicia Hutapea anak Hotman Paris. (Instagram/feliciahutapeaaa)
Felicia Hutapea anak Hotman Paris. (Instagram/feliciahutapeaaa)

"Dia ngajar Bahasa Inggris kemana-mana tanpa mengharapkan apa-apa. Lihat saja, pernah nggak dia pamer? Dia nggak pernah pamer harta, nggak kayak bapaknya pamer berlian," kata Hotman Paris lantas tertawa di akun YouTube Cumicumi yang diposting pada Senin (22/8/2022).

Berikutnya, Hotman Paris mengatakan pernah ribut dengan sang anak. Pasalnya, dia menuturkan kalau ketiga anaknya tidak menyukai gayanya yang kerap pamer di media sosial.

"Malah mereka semua musuhan sama gue, gara-gara gue pamer. Itu mereka semacam kontrol bagi saya," tuturnya.

Anak-anak Hotman Paris [Instagram/@feliciahutapeaaa]
Anak-anak Hotman Paris [Instagram/@feliciahutapeaaa]

Dia tidak memungkiri sempat menghapus beberapa postingan setelah diprotes anak.

"Aku sering hapus medsos gara-gara marah mereka. Pak hapus itu," ucap Hotman Paris.

Tapi terkadang, adu mulut antara Hotman Paris dan anak-anaknya juga tidak bisa dihindari.

"Gue pernah berantem, suka-suka gue, gue bilang. Itu kan medsos gue," jelas Hotman Paris.

Baca Juga: Anggap Angker, Karyawan Rans Ogah Tempati Rumah Lama Raffi Ahmad: Ada Teriakkan "Mama"

Terlepas dari itu semua, lelaki berdarah Batak ini menjelaskan kalau ketiga anaknya termasuk Felicia Hutapea, Frank Hutapea dan Fritz Hutapea memang lebih low profile.

"Cuma orangnya mirip-mirip ibunya agak low profile. Yang saya agak sesalkan nggak mau pamer. Mobil mewah saya banyak di garasi nggak pernah dia pake," tandasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI