3. Awal Karier

Menjadi aktor bukanlah cita-cita Rendi Jhon, sebab ketika kecil ia ingin menjadi pilot. baru saat SMP, Rendi terjun ke dunia hiburan dengan menjadi seorang model.
Sebelum menjadi bintang film dan sinetron, Rendi lebih dulu jadi model dan telah banyak tampil sebagai cover majalah. Langkah sebagai model membuka jalan baginya untuk menjadi aktor.
4. Debut Akting

Di 2012, Rendi Jhon akhirnya memulai debut sebagai aktor dengan ikut membintangi sinetron Tendangan Si Madun. Sinetron ini membuat Rendi mulai dikenal sebagai artis pendatang baru.
Rendi mendapat peran sebagai Arie dalam sinetron yang diproduksi oleh MD Entertainment tersebut. Sejak saat itu perjalanan karier Rendi Jhon sebagai aktor makin moncer.
5. Sinetron yang Dibintangi

Sudah ada banyak judul sinetron yang sukses dibintangi olehnya. Beberapa sinetron tersebut seperti Diam Diam Suka (2013).
Kemudian Rendi kembali bermain dalam sederet sinetron lain seperti Aku Jatuh Cinta (2016), Betapa Aku Mencintaimu (2016), Penakluk Hati (2018), Love Is Pink (2019), Miss Blackout (2020). Serta Ikatan Cinta (2021) yang semakin melambungkan namanya.
Baca Juga: Lagi Berduka, Ayah Glenca Chysara Puji Mental Rendi Jhon Saat Ijab Kabul
6. Dijuluki Raja FTV