
Ada pula warganet yang menggunakan foto ibu kandung Norma Risma ketika mengalungkan melati di leher suaminya di hari pernikahan.
Mereka menggunakan foto itu seolah-olah cuplikan sinetron Indonesia yang berjudul "Ibuku Merebut Suamiku".
3. Meme ibu kandung Norma Risma di mata suaminya

Ada pula yang membuat kolase foto ibu Norma Risma di hari pernikahan mereka. Mereka menjajarkan foto ibu kandung Norma Risma yang asli dan setelah diedit jauh lebih muda.
Mereka juga menulis keterangan bahwa foto asli ibu kandung Norma Risma ketika acara pernikahan adalah wajah yang dilihat orang-orang. Sedangkan, foto ibu kandungnya yang sudah diedit lebih muda seolah kondisi yang dilihat Rozy Zay Hakiki.
4. Meme "Kakak Iparku adalah Bapakku Sendiri"

Warganet juga membuat meme seolah-olah ibu kandung Norma Risma memiliki anak dari hasil buah cintanya dengan menantu, Rozy Zay Hakiki.
Mereka menggambarkan status anak mereka adalah anak kandung sekaligus adik ipar Rozy Zay Hakiki.
5. Meme ekpresi Rozy Zay Hakiki ketika akad nikah
Baca Juga: Ibu Norma Risma Cemburu Saat Anak dan Menantu Pindah Rumah, Kirim Chat Panas-Panasin Selingkuhan

Mereka menggunakan foto Rozy Zay Hakiki yang mengacungkan jempol ketika akad nikah seolah sedang membayangkan "servis" mertuanya. Sehingga, mereka memberi judul "Mama Mertua Mantap".