Rekam Jejak Manohara yang Ngaku Putuskan Hubungan dengan Ibu

Sumarni Suara.Com
Selasa, 06 Januari 2026 | 20:15 WIB
Rekam Jejak Manohara yang Ngaku Putuskan Hubungan dengan Ibu
Manohara Odelia Pinot. [Instagram]

Suara.com - Manohara kembali menjadi sorotan setelah membuat surat terbuka kepada media-media di Indonesia.

Pemilik nama Manohara Odelia Pinot tersebut rupanya keberatan terus-terusan dilabeli sebagai mantan istri Pangeran Kelantan.

Padahal menurut Manohara, pernikahan mereka tidak berlangsung atas kesepakatan kedua belah pihak sehingga menolak diromantisasi.

Selain itu, Manohara juga blak-blakan telah memutus komunikasi dengan sang ibunda.

Nama Manohara memang tak asing di telinga masyarakat Indonesia walau tidak terlalu aktif di industri hiburan.

Ketahui rekam jejak Manohara yang membuat namanya masih dikenali hingga sekarang dalam ulasan berikut ini.

Manohara Odelia Pinot. [Instagram]
Manohara Odelia Pinot. [Instagram]

1. Berawal dari Model Remaja

Manohara mengawali kariernya sebagai model sejak remaja, sekitar usia 14 tahun.

Manohara lahir dari ayah berkebangsaan Amerika Serikat dan ibu berdarah bangsawan Bugis.

Baca Juga: Sepak Terjang Brigita Manohara, Kini Diperiksa KPK Kasus Ricky Ham Pagawak

Sementara nama belakang 'Pinot' berasal dari ayah tiri Manohara yang berkebangsaan Prancis, Reiner Pinot Noack.

Wajah blasteran Manohara membuatnya masuk dalam daftar 100 Pesona Indonesia menurut Majalah Harper's Bazaar.

Dunia akting pun pernah digeluti Manohara dengan membintangi sejumlah sinetron dan film.

Pada 2019, Manohara terjun ke dunia politik dengan menjadi caleg DPR RI Partai Demokrat meski gagal terpilih.

Manohara Odelia Pinot. [Instagram]
Manohara Odelia Pinot. [Instagram]

2. Pernikahan dengan Pangeran Kelantan

Pernikahan Manohara dengan Tengku Fakhry pada 26 Agustus 2008 menjadi sorotan media Indonesia maupun Malaysia.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI