Suara.com - Cerita mengejutkan datang dari Abidzar Al-Ghifari. Ia mengaku ingin meninggalkan Indonesia.
"Gue pengin keluar dari Indonesia kalau gue bisa. Gue pengin bawa keluarga gue ke luar negeri," ungkap Abidzar Al-Ghifari di program Face To Face with Onadio Leonardo yang tayang 3 Januari 2022.
Abidzar Al-Ghifari sudah tidak tahan dengan lingkungan Indonesia yang menurutnya merusak mental.
"Lingkungan Indonesia nggak sehat banget," kata Abidzar Al-Ghifari.
Abidzar Al-Ghifari kemudian mencontohkan salah satu kebiasaan buruk masyarakat Indonesia yang sering ia alami.
![Aktor Abidzar Al-ghifari memberikan keterangan kepada awak media saat ditemui di salah satu pusat perbelanjaan di Jakarta, Kamis (19/5/2022). [Suara.com/Angga Budhiyanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/05/19/65824-abidzar-al-ghifari.jpg)
"Semua orang itu cukup melihat kita dari cover-nya saja," tutur Abidzar Al-Ghifari.
Hanya saja, Abidzar Al-Ghifari takut Umi Pipik diperlakukan lebih buruk saat nanti pindah ke luar negeri gara-gara bercadar.
"Gue masih takut nyokap gue bakal diserang sana-sini karena dia pakai cadar," ujar Abidzar Al-Ghifari.
Bila memang tidak punya pilihan selain menetap di Indonesia, Abidzar Al-Ghifari berharap dirinya dan sang ibu segera berpulang agar menemukan ketenangan.
Baca Juga: Abidzar Al Ghifari Tak Suka Orang Mabuk Agama
"Kalau bisa mati cepat, mati cepat bareng-bareng deh. Bakal lebih tenang mungkin kami di sana," pungkas Abidzar Al Ghifari.