Mengakui kesalahannya, Tegar Septian sama sekali tidak memberikan bantahan. Pelantun 'Aku yang Dulu Bukan yang Sekarang' itu kembali meminta maaf.
"Baik ummi. Sekali lagi Tegar minta maaf sedalam-sedalamnya," balas Tegar Septian.
Sebelumnya, pengakuan Tegar Septian bukan ayah kandung anaknya membuat heboh. Ia sempat menyesal membelikan susu dan popok untuk anaknya selama ini karena merasa dibohongi mantan istrinya.
Namun, hal itu dibantah oleh Sarah Sheilka. Mantan istri Tegar Septian itu menguak Tegar yang pekerjaan sehari-harinya hanya bermain game hanya memberinya Rp 500 ribu jika diminta.
Ia juga menyebut sang mantan hanya menuduhnya macam-macam karena cemburu.