Indy Barends Belum Mau Jenguk Indra Bekti di Rumah, Alasannya karena Istri dan Anak-Anak

Senin, 23 Januari 2023 | 14:27 WIB
Indy Barends Belum Mau Jenguk Indra Bekti di Rumah, Alasannya karena Istri dan Anak-Anak
Indy Barends di kawasan Mampang, Jakarta, Senin (23/1/2023) [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

Suara.com - Indy Barends belum membesuk Indra Bekti setelah sang sahabat diizinkan pihak rumah sakit untuk pulang ke rumah.

"Belum, aku belum ke sana (rumah Indra Bekti)," ujar Indy Barends, ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Senin (23/1/2023).

Indy Barends ingin memberi waktu ke Indra Bekti untuk berkumpul bersama keluarga lebih dulu.

"Saat dia pulang ke rumah, saatnya dia bersama dengan keluarga dulu. Masak tahu-tahu nongol lagi, aduh si Indy lagi yang muncul kayaknya," kata Indy Barends.

"Biar ada waktu dulu kali dia sama anak-anak. Mereka juga pasti happy kan lihat Bekti pulang ke rumah," katanya menambahkan.

Potret Terbaru Indra Bekti (Instagram/@dhila_bekti)
Potret Terbaru Indra Bekti (Instagram/@dhila_bekti)

Indy Barends pastinya akan menjenguk Indra Bekti di rumahnya. "Nanti kalau Bekti sudah beberapa hari di rumah, fisioterapi juga sudah berjalan lancar, baru aku ke sana," tutur Indy Barends.

Indra Bekti pingsan saat siaran radio di Jakarta pada 28 Desember 2022. Ia langsung dilarikan ke RS Abdi Waluyo dan presenter 45 tahun itu mengalami pecah pembuluh darah. Pihak dokter langsung memutuska untuk melakukan tindakan operasi hari itu juga dan operasi berjalan lancar.

Hampir sebulan dirawat, kondisi kesehatan Indra Bekti berangsur membaik. Ia diperkenankan pulang untuk rawat jalan sejak 21 Januari 2023.

Selama proses rawat jalan, Indra Bekti diharuskan istirahat total selama empat bulan untuk fisioterapi dan kebutuhan pengobatan lain.

Baca Juga: Indy Barends Minta Indra Bekti Ikuti Anjuran Dokter Jangan Ambil Job Dulu

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI