6. Jadi Pengusaha dan Selebgram

Sejak menikah dengan Indra Bekti, Aldila Jelita ikut terkenal. Ia juga terjun ke dunia bisnis dan membuka beberapa usaha di bidang fashion hingga parfum. Layaknya artis, Aldila Jelita juga menerima banyak tawaran endorse lewat Instagram. Kini dirinya dikenal sebagai salah satu selebgram yang cukup tenar.
7. Dampingi Indra Bekti saat Tersandung Kasus Pelecehan Seksual

Pada tahun 2016, Indra Bekti sempat terkena skandal pelecehan seksual terhadap seorang pria. Dalam proses hukum yang ditempuh, Aldila Jelita dengan setia mendampingi Indra Bekti di masa kelam tersebut.
8. Dihujat Setelah Open Donasi

Saat Indra bekti mengalami pecah pembuluh darah di kepala pada 28 Desember 2022, Aldila Jelita melakukan penggalangan dana. Hal itu justru membuat Aldila banjir hujatan karena seolah tak ingin mengeluarkan biaya untuk pengobatan Indra Bekti. Belum usai cibiran karena menggalang dana, Aldila Jelita kembali dihujat karena izinkan Indra Bekti kembali bekerja tak lama setelah dinyatakan sembuh.
9. Gugat Cerai Indra Bekti

Fakta terbaru dari Aldila Jelita adalah bahwa dirinya sudah melayangkan gugatan cerai terhadap Indra Bekti. Gugatan tersebut didaftarkan di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, pada (27/2/2023). Aldila sendiri menunjuk Milano Lubis sebagai kuasa hukumnya untuk mengurus perceraiannya dengan Indra Bekti.
Itulah beberapa fakta tentang Aldila Jelita yang sedang ramai disorot karena menceraikan Indra Bekti setelah 12 tahun membina rumah tangga. Kabar perceraian tersebut mencuat setelah Aldila Jelita menghapus momen bersama Indra Bekti dan meng-unfollow akun Instagram pria yang sudah memberinya dua orang anak itu.
Baca Juga: Bakal Jadi Kenangan, Ini 9 Potret Rumah Mewah Indra Bekti dan Aldila Jelita yang Bakal Bercerai
Kontributor : Safitri Yulikhah