8. Farel Prayoga

Penampilan Farel Prayoga di Istana Negara saat HUT RI ke-77 pasti masih membekas. Ia membuat semua tamu negara hingga Presiden Joko Widodo ikut berjoget dengan iringan lagu Ojo Dibandingke.
9. Putri Ariani

Terbaru ada Putri Ariani yang masih terus jadi sorotan. Putri Ariani diundang ke Istana Negara dan bertemu dengan Jokowi. Di depan Presiden Joko Widodo dan Mensesneg Pratikno, Putri menyanyikan dua lagunya.
Penghayatan Putri saat menyanyikan Pertama Indah Dunia dan Loneliness membuat Jokowi terkagum. Bahkan ia menerima uang saku untuk bekal berangkat ke Amerika pada akhir Agustus nanti. Jokowi berjanji akan ikut mendukung dan memberikan vote pada Putri di ajang America's Got Talent.
Bisa bernyanyi di Istana Negara dan didengar langsung oleh Presiden dan jajaran pejabat negara adalah kebanggaan tersendiri. Tidak semua penyanyi bisa beruntung diundang untuk menyanyi di Istana Negara.
Kontributor : Safitri Yulikhah