Profil Bebi Romeo, Musisi Kawakan yang Tak Gembar-gembor Pernah Selamatkan Putri Ariani saat Jadi Juri

Risna Halidi Suara.Com
Selasa, 20 Juni 2023 | 06:30 WIB
Profil Bebi Romeo, Musisi Kawakan yang Tak Gembar-gembor Pernah Selamatkan Putri Ariani saat Jadi Juri
Profil Bebi Romeo. (Instagram/bebi_romeo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

3. Perjalanan Karier

Profil Bebi Romeo. (Instagram/bebi_romeo)
Profil Bebi Romeo. (Instagram/bebi_romeo)

Bebi Romeo mengawali kariernya di dunia hiburan sebagai pemain band. Bebi awalnya bergabung dengan band bernama Bima. Namun kariernya dengan Bima tidak bertahan lama. Bebi kemudian menjadi vokalis band Romeo yang terbentuk pada tahun 1999.

Bersama dengan Bimo, Ade Abdi, dan Yudha, Bebi membentuk band Romeo dan merilis lagu Bunga Terakhir (1999). Berkat lagu itu nama Romeo melejit. Suara Bebi yang ngebas dengan musik evergreen dengan dipadukan sound oldies menjadikan Romeo banyak disukai anak muda kala itu.

Bersama Romeo, Bebi merilis 4 album yakni Romeo (1999), Bunga Terakhir (1999), Wanita (2002), dan Lelaki Untukmu (2006). Bebi merilis sebuah album solo bertajuk Lagu Tentang Cinta (2005). Karier Bebi Romeo tidak hanya sebatas vokalis band. Ia adalah komposer yang menulis lagu untuk bandnya dan juga penyanyi lain.

4. Penulis Lagu

Bebi Romeo di Jalan Kapten P. Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (2/5/2019). [Revi Cofans Rantung/Suara.com]
Bebi Romeo di Jalan Kapten P. Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (2/5/2019). [Revi Cofans Rantung/Suara.com]

Lagu hits Bunga Terakhir adalah ciptaan Bebi Romeo bersama Bimo, drummer Romeo. Selain itu Bebi Romeo telah menciptakan lagu populer yang dinyanyikan penyanyi lain seperti Mencintaimu yang dinyanyikan Krisdayanti. Berkat lagu ini Bebi Romeo memenangkan penghargaan Anugerah Musik Indonesia pada tahun 2000 sebagai Pencipta Lagu Terbaik.

Bebi Romeo juga pencipta dari lagu Andai Aku Bisa yang dinyanyikan Chrisye, Perbedaan yang dibawakan Ari Lasso, hingga lagu Bukan Cinta Biasa yang dipopulerkan oleh Afgan.

Itu tadi profil Bebi Romeo yang tengah disorot karena dianggap sebagai ‘pahlawan’ karena sudah menyelamatkan Putri Arinia saat masih nyaris tereliminasi dalam The Voice Kids Indonesia 2017. Walau akhirnya pada babak Sing Off Putri Ariani tetap tersingkir, tapi peran Bebi masih dikenang warganet.

Kontributor : Safitri Yulikhah

Baca Juga: Profil Liza Quin, Penyanyi Amerika yang Sanjung Penampilan Putri Ariani di Panggung America's Got Talent

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI