Sah! Tengku Tezi dan Tyas Mirasih Resmi Menikah dengan Mahar 50 Gram Logam Mulia

Minggu, 20 Agustus 2023 | 16:56 WIB
Sah! Tengku Tezi dan Tyas Mirasih Resmi Menikah dengan Mahar 50 Gram Logam Mulia
Potret pernikahan Tyas Mirasih dan Tengku Tezi [YouTube/Viding]

Suara.com - Tyas Mirasih dan Tengku Tezi resmi menikah hari ini, Minggu (20/8/2023). Pernikahan mereka digelar di The Manor, Andara, Depok, Jawa Barat.

Sebagaimana terlihat di kanal YouTube Viding selaku wedding organizer pernikahan, Tyas Mirasih mengenakan kebaya abu-abu lengkap dengan mahkota yang menghiasi kepalanya. Sedang Tengku Tezi tampil gagah dengan busana tradisional.

Prosesi akad nikah Tyas Mirasih dan Tengku Tezi dibuka lewat sesi meminta restu ke keluarga. Tangis sang aktris pecah saat ia memohon izin ke sang kakak, Mirza Arya Hadi.

“Di hari yang baik ini, adik meminta kakak merestui pernikahan adik dengan pria yang bernama Tengku Ahmad Zevandri, yang telah menemani adik dalam susah dan senang. Sampai detik ini, hanya Tezi yang selalu mendampingi adik,” tutur Tyas Mirasih.

Suasana haru makin terasa saat Tyas Mirasih menyinggung ketiadaan orang tuanya di pernikahan hari ini. Ia yakin, mereka sedang menyaksikan hari bahagia putrinya dari alam yang berbeda.

“Insya Allah, mama dan papa melihat kita sekarang. Dengan juga atas izin papa dan mama, pernikahan adik dan Tezi diberikan kelancaran, kehidupan rumah tangga diberikan keberkahan oleh Allah SWT, amin,” kata Tyas Mirasih.

Setelahnya, perwakilan KUA Cinere mempersilakan kakak Tyas Mirasih untuk memulai prosesi ijab kabul. Sambil menjabat tangan Tengku Tezi, Mirza Arya Hadi melafalkan kalimat ijab.

“Saudara Tengku Ahmad Zevandri bin Tengku Zavian Syahri, saya nikahkan engkau dengan adik kandung saya, Mirasih Tyas Endah binti Sirman Widiatmo dengan maskawin berupa seperangkat alat salat dan logam mulia 50 gram dibayar tunai,” tutur Mirza Arya Hadi.

Tengku Tezi kemudian menjawab lewat satu tarikan napas untuk menuntaskan prosesi ijab kabul dengan Tyas Mirasih.

Baca Juga: Profil dan Biodata Tengku Tezi, Suami Tyas Mirasih yang 7 Tahun Lebih Muda

“Saya terima nikahnya Mirasih Tyas Endah binti Sirman Widiatmo, dengan maskawin tersebut dibayar tunai,” jawab Tengku Tezi.

Prosesi ijab kabul Tyas Mirasih dan Tengku Tezi ditutup setelah para saksi menyatakan pernikahan mereka sah. Acara ditutup dengan wejangan pernikahan dan doa bersama.

Saat ini, awak media masih menunggu pernyataan resmi Tyas Mirasih dan Tengku Tezi. Awak media tidak diperkenankan meliput prosesi akad nikah kedua pasangan.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI